Melihat Rekam Jejak Rekrutan Anyar PSS Sleman yang Harus Diwaspadai Arema

- Advertisement -

Arema wajib mewaspadai rekam jejak rekrutan anyar PSS Sleman di bursa transfer pemain paruh musim Liga 1 2022-2023. Setidaknya sudah ada enam pemain yang didatangkan jelang bersua Arema.

PSS akan menjadi lawan Arema selanjutnya di Pekan 20, Kamis (26/1/2023), pukul 16.00 WIB. Laga tersebut bakal disajikan di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Sejauh ini, PSS sudah melepas sembilan pemain lawasnya musim ini. Mereka adalah Ze Valente, Tallyson Duarte, Mychell Chagas, Jandia Eka Putra, Fandi Eko Utomo, Syaiful Ramadhan, Miftahul Hamdi, Komarudin, dan Rizza Fadillah.

Sebagai pengganti, sudah ada enam pemain yang didatangkan ke Sleman. Menariknya, empat dari enam pemain itu mengisi posisi lini serang.

Inilah 6 Rekrutan Anyar PSS Sleman yang Harus Diwaspadai Arema

1. Yevhen Bokhashvili

Yevhen Bokhasvili merupakan penyerang asing yang didatangkan kembali ke PSS. Sebelumnya, pemain asal Ukraina itu sempat tampil bersama PSS selama dua musim di Liga 1 2019 dan 2020. Dua musim bersama PSS, pemain yang akrab disapa Baha itu mencetak total 17 gol.

2. Rachmad Hidayat

Rachmad Hidayat merupakan penyerang asing yang pada putaran pertama lalu memperkuat PSIS Semarang. Bersama PSIS, Rachmad hanya mengemas empat penampilan (140 menit) tanpa mencetak satu gol pun. Pada musim 2018, pemain asal Medan itu pernah moncer bersama PSMS Medan dengan lima golnya.

3. Haris Tuharea

Haris Tuharea merupakan penyerang lokal yang direkrut PSS dari Madura United. Pada putaran pertama lalu, Haris tampil dalam delapan laga bersama Madura (152 menit). Pemain asli Maluku ini juga menjadi bagian PSS di Liga 1 2019, dengan menyumbangkan enam gol dalam 23 pertandingan.

4. Ricky Cawor

Ricky Cawor merupakan penyerang lokal yang pada putaran pertama lalu bermain untuk Persija Jakarta. Pemain asal Papua itu tercatat hanya empat kali bermain (62) bersama tim Macan Kemayoran. Padahal, di musim sebelumnya, setengah musim bersama Persipura Jayapura, pemain 24 tahun itu menyumbang tiga gol.

5. Kevin Gomes

Kevin Gomes merupakan bek sayap yang didatangkan PSS dari Persis Solo. Sepanjang putaran pertama, putra dari pelatih Gomes de Oliviera itu sama sekali tak dimainkan. Padahal, di musim sebelumnya, Kevin menjadi bagian penting di tim Persita Tangerang.

6. Jonathan Cantillana

Jonathan Cantillana merupakan sosok gelandang serang yang baru-baru ini dikenalkan PSS sebagai rekrutan anyar. Pemain berdarah Palestina yang lahir di Chile itu mengemas 14 gol dalam empat musim bersama PSIS Semarang, dan empat di antaranya dibuat di putaran pertama lalu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya