Monster Milik Borneo FC yang Mengancam Gawang Arema Itu Bernama Matheus Pato

- Advertisement -

Sosok monster milik Borneo FC yang mengancam gawang Arema saat bertemu di laga tunda Pekan 18 Liga 1 2022-2023, Jumat (24/3/2023), pukul 20.30 WIB itu bernama Matheus Pato. Maklum, penyerang asal Brasil itu menjadi pemain tersubur tim Pesut Etam sejauh ini.

Pato yang bernama asli Matheus Antonio Souza dos Santos itu telah terlibat dalam 23 gol dari total 55 gol yang dibuat Borneo. Secara lebih rinci, dalam 28 penampilannya, Pato melesakkan 20 gol dan tiga assist.

Bukti betapa menakutkannya penampilan Pato di lini depan Borneo bukan cuma keberhasilannya membawa timnya nongkrong di peringkat 4 klasemen sementara saja. Torehan 50 poin Borneo hasil 14 kali menang, delapan kali imbang, dan delapan kali kalah tak lepas dari kerja kerasnya.

Yang lebih bikin ngeri tentu catatan dua kali hattricknya untuk Borneo, di mana gawang Madura United dan PSIS Semarang sudah merasakannya. Belum lagi, tiga kali brace-nya ke gawang Persik Kediri, Persebaya Surabaya, dan Dewa United.

Monster Milik Borneo FC Belum Pernah Menjebol Gawang Arema

Musim ini, Matheus Pato sudah tiga kali bertemu dengan Arema. Menariknya, tak satu gol pun mampu diceploskannya ke gawang Skuad Singo Edan, meski tiga kali dipasang sebagai starter.

Pertemuan pertama terjadi di leg pertama babak final Piala Presiden 2022, di mana Arema menang 1-0 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Alih-alih membalas gol di leg kedua, Borneo hanya mampu bermain imbang 0-0, yang membuat Arema mengangkat trofi juara.

Pato kembali berhadapan dengan Arema di Liga 1 2022-2023 putaran pertama lalu, dan sukses membawa timnya menang telak 3-0. Namun, dari ketiga gol itu, tak satupun tercipta dari aksi Pato.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya