Momen Gol Perdana Rifaldi Bawuo untuk Arema

- Advertisement -

Gol perdana Rifaldi Bawuo untuk Arema dicetaknya ke gawang Persipura Jayapura. Momen tersebut terjadi di Liga 1 2018 (27/4/2018) lalu.

Rifaldi didatangkan manajemen pada awal musim 2018 atas rekomendasi pelatih Arema saat itu, Joko Susilo. Mengenakan jersey bernomor punggung 11, pemain kelahiran 13 Agustus 1993 itu disodori kontrak langsung dua musim.

Sebelumnya, pemain asal Gorontalo ini memperkuat Kalteng Putra di Liga 2 2017. Reputasinya cukup mentereng saat datang ke Arema, yakni pencetak gol terbanyak Liga 2 2017.

Debut perdana langsung dicatatkan Rifaldi bersama Arema pada laga tandang melawan Borneo FC (9/4/2018). Masuk menggantikan Bagas Adi di menit 73, pemain yang akrab disapa Ipay itu gagal menyelamatkan Arema dari kekalahan 1-2 di Stadion Segiri Samarinda.

Gol Perdana Rifaldi Bawuo untuk Kemenangan Perdana Arema

Rifaldi Bawuo melesakkan salah satu gol dari tiga gol Arema saat mengalahkan Persipura Jayapura di hadapan publik Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Kemenangan itu menjadi kemenangan perdana Arema di Liga 1 2018 setelah lima pekan sebelumnya tanpa kemenangan satu pun.

Berawal dari skema serangan balik cepat, Dendi Santoso yang lepas dari jebakan offside di menit 45, berlari di sisi kanan pertahanan Persipura. Bola yang disodorkannya tanggung ke depan kiper Dede Sulaiman disambut Rifaldi dengan sepakan keras menghujam ke gawang Persipura dan membuka keunggulan Arema.

Dua gol Arema lainnya dibuat oleh Dedik Setiawan di babak kedua, tepatnya di menit 47 dan dan 71. Gol Todd Ferre di menit 90 tak mampu menyelamatkan Persipura dari kekalahan 3-1.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya