Perjalanan Arema di Jusuf Cup 2007

- Advertisement -

Jusuf Cup yang digelar pada tahun 2007, merupakan turnamen pramusim yang digelar sebagai pemanasan jelang Liga Indonesia 2007-2008. Perjalanan Arema di Jusuf Cup 2007 hanya berakhir di babak penyisihan grup saja.

Turnamen ini digelar di Stadion Andi Matalatta, Makassar. Selain tuan rumah PSM Makassar dan Arema, ada empat klub Liga Indonesia lainnya yang berpartisipasi.

Arema tergabung di Grup B bersama dua tim lainnya, yaitu Persita Tangerang dan Persipura Jayapura. Sementara, Grup A diisi oleh tuan rumah PSM, yang ditemani dua rival dari Pulau Jawa, yakni Persib Bandung dan Persija Jakarta.

Arema gagal lolos ke partai final lantaran hanya menempati posisi kedua Grup B. Skuad Singo Edan hanya mengoleksi tiga poin hasil dari sekali menanag dan sekali kalah.

Nasib sial dialami Arema di turnamen ini. Selain gagal lolos, Arema harus kehilangan penyerang andalannya, Emalue Serge yang mengalami patah kaki. Cederai itu didapatnya saat ditebas Bio Paulin di laga melawan Persipura.

Perjalanan Arema di Jusuf Cup 2007

Grup A

7 Januari 2007 PSM 1-0 Persija (Leo Chitescu 54)
9 Januari 2007 Persija 0-0 Persib
11 Januari 2007 PSM 3-2 Persib (Leo Chitescu 13, 45 PK, 90 PK – Nova Arianto 24, Redouane Barkoui 54)

Klasemen Grup A

1. PSM Makassar 2 2 0 0 4-2 6
2. Persib Bandung 2 0 1 1 2-3 1
3. Persija Jakarta 2 0 1 1 0-1 1

Grup B

7 Januari 2007 Arema 1-0 Persipura (Patricio Morales 50)
9 Januari 2007 Persipura 0-0 Persita
11 Januari 2007 Persita 2-1 Arema (Steven Mennoch 50 PK, Siankam Ernest 59 – Patricio Morales 78)

Klasemen Grup B

1. Persita Tangerang 2 1 1 0 2-1 4
2. Arema Malang 2 1 0 1 2-2 3
3. Persipura Jayapura 2 0 1 1 0-1 1

Babak Final

14 Januari 2007 PSM 0-1 Persita (Esaiah Benson 73)

Pemain Terbaik

Mukti Ali Raja (Persita)

Top Skorer

Leo Chitescu (PSM) 4 gol

Top Skorer Arema

Patricio Morales 2 gol

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya