Bukan Arema, PSSI Tunjuk Bali United dan Persija ke AFC Cup 2021

- Advertisement -

Sapa tim yang mewakili Indonesia ke turnamen antar klub di bawah AFC tahun depan akhirnya menemui jawaban. PSSI tunjuk Bali United dan Persija Jakarta ke AFC Cup 2021.

Keputuaan itu diambil PSSI dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) secara virtual, Rabu (16/12/2020) sore. Rapat itu dipimpin langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Dilansir dari laman PSSI, rapat itu sendiri menghasilkan beberapa keputusan penting. Selain penetapan dua tim yang mewakili Indonesia ini, rapat juga memutuskan soal Kongres Tahunan 2021, dan penetapan kuota pemain profesional PON XX Papua 2021.

“Untuk perwakilan Indonesia pada AFC Cup 2021 kami memutuskan Bali United dan Persija Jakarta. Bali United karena juara Liga 1 2019 dan Persija sebagai runner up Piala Indonesia 2018/2019,” kata Iriawan dalam laman PSSI.

Alasan Lain PSSI Tunjuk Bali United dan Persija ke AFC Cup 2021

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menjelaskan PSSI memilih Bali dan Persija karena ada alasan lain. Kedua klub dinilai layak mewakili Indonesia.

Bali tercatat lolos verifikasi club licensing tahun ini. Begitu pula dengan Persija yang sempat tak lolos, tetapi kemudian mengajukan banding dan akhirnya mengantongi lisensi yang sama.

“Dua tim ini juga memenuhi persyaratan dan mendapatkan lisensi klub profesional saat proses AFC Club Licensing Cycle tahun 2020. Semoga kedua tim tersebut dapat meraih prestasi di ajang AFC Cup,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya