Kesepakatan Klub Lanjutkan Liga 1 2020 Tak Dapat Restu Polri

- Advertisement -

Kesepakatan klub lanjutkan Liga 1 2020 ternyata masih menemui jalan buntu. Pasalnya, Mabes Polri belum juga memberikan restu bergulirnya kompetisi yang direncanakan pada 1 November mendatang.

Sebelumnya, 18 klub Liga 1 yang melakukan pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Hotel Royal Ambarukmo, Yogyakarta telah bersepakat. Mereka berkomitmen melanjutkan kompetisi dengan sejumlah alasan.

Dilansir dari Bolalob, Mabes Polri bersikukuh tidak akan menerbitkan izin kemanan terhadap pelaksanaan lanjutan Liga 1 2020. Mereka beralasan ingin fokus mengamankan Pilkada Serentak 2020 yang akan digelar pada 9 Desember mendatang.

“Polri kan jelas menyampaikan kalau selama (persiapan) pilkada (dan ada) pandemi, tidak mengeluarkan izin keramaian,” kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Argo Yuwono.

Kesepakatan Klub Lanjutkan Liga 1 2020 Didukung PSSI

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menegaskan mendukung kesepakatan 18 klub Liga 1 2020 untuk tetap berkompetisi. Pria yang juga pensiunan Polisi itu bakal mengupayakan kompetisi bisa dilanjutkan.

Sebagai Ketum, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu memohon kepada pemerintah RI dan kepolisian untuk memberikan izin terselenggaranya lanjutan Liga 1 2020. Sebab, menurutnya gelaran sepak bola yang merupakan hiburan rakyat ini bakal digelar dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Kalau nantinya tidak bisa digulirkan November, ya akan kami gelar Desember. Kalau tidak bisa Desember ya mungkin Januari tahun depan,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya