Milo Berharap Dua Pemain Arema di Timnas Bermain Lawan UEA

- Advertisement -

Timnas Indonesia akan menantang tuan rumah Uni Emirat Arab di laga Kualifikasi Piala Dunie 2022 Grup G, Kamis (10/10/2019) malam. Pelatih Milomir Seslija berharap dua pemain Arema di timnas dimainkan di laga tersebut.

Seperti diketahui, untuk pertandingan kali ini, Arema menyumbangkan Hanif Sjahbandi dan Dendi Santoso ke Timnas senior asuhan pelatih Simon McMenemy. Hanif untuk menempati posisi gelandang, sedangkan Dendi biasa dipasang di posisi penyerang sayap.

Kedua pemain ini sudah meninggalkan tim Arema sejak pekan lalu. Mereka menjalani pemusatan latihan bersama pemain lain yang dipanggil Timnas untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 ini.

“Saya pikir UEA adalah tim favorit, apalagi mereka bermain di kandang. Tapi sebaiknya kita tidak meremehkan kekuatan Timnas Indonesia, bisa saja mereka tampil mengejutkan. Pelatih Timnas Indonesia mengganti banyak pemain, dari Arema dipanggil dua pemain, dan saya berharap pemain kami dimainkan,” kata Milo, sapaan akrab si pelatih.

Tak Tahu Peluang Main Dua Pemainnya

Milo mengaku tak tahu peluang main dua pemain Arema di Timnas Indonesia. Hanya saja, sebagai pemain pilihan, pelatih asal Bosnia itu yakin Hanif Sjahbandi dan Dendi Santoso mendapatkan menit bermain dari pelatih Simon McMenemy.

Sebelum bergabung dengan Timnas senior, Milo sudah mewanti-wanti anak asuhnya untuk serius dalam berlatih. Keduanya harus memanfaatkan kesempatan dengan maksimal jika diberikan menit bermain.

“Saya tidak tahu seperti apa peluang bermainnya dua pemain Arema di Timnas. Yang saya tahu mereka sudah berlatih dengan sebaik mungkin, soal main tidaknya saya kira itu keputusan tim pelatih. Tapi, sebagai pemain profesional, saya harap mereka bisa membantu Timnas mendapatkan hasil lebih baik di laga ini,” tegasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya