24 Pierre Njanka Beyaka

0
#
24
Nama
Pierre Njanka Beyaka
Kebangsaan
Kamerun
Posisi
Defender
Height
181
Weight
83
Past Teams
Arema
Ulang Tahun
15 Maret 1975
Umur
49

Pierre N’janka Beyaka adalah salah satu alumni Piala Dunia yang pernah memperkuat Arema di era kejayaan pelatih Robert Rene Albert di musim 2009-2010. Kemampuannya menjaga benteng pertahanan membawa Arema meraih juara Indonesia Super League 2009-2010. Bek tengah berpengalaman ini merupaka sosok panutan saat menyandang ban kapten Arema.

Njanka bergabung dengan Arema dengan status dibuang oleh Persija Jakarta, klub yang di musim sebelumnya menampungnya. Persija mungkin menyesal karena membuangnya dengan alasan terlalu uzur untuk berkompetisi di ISL, karena Njanka justru bersinar di Arema di bawah polesan Meneer Robert.

Debut resminya bersama Arema dilakoni Njanka saat menekuk Persija Jakarta di laga perdana ISL 2009-2010 (11 Oktober 2009). Sedangkan gol perdananya dilesakkan ke gawang Sriwijaya FC saat Arema menang 3-0 di kandang (23 Desember 2009).

Kembalinya Njanka ke bhumi Arema di musim 2010-2011 membawa efek domino, yaitu kembalinya duo Singapura, Muhammad Ridhuan dan Noh Alam Shah yang awalnya dikabarkan telah merapat ke Sriwijaya FC. Para pemain muda Arema juga merasa nyaman menimba ilmu dari sang kapten.

Sayang, dia harus mengakhiri masa jayanya di Arema dengan sebuah kontroversi. Dikabarkan terlibat masalah internal dengan manajemen, akhirnya Njanka resmi mengundurkan diri sebelum akhir putaran pertama ISL 2010-2011. Selama berkostum Arema, Njanka mencetak 10 gol yang kebanyakan tercipta dari titik penalti.