Arema Anggap yang Minta Kompetisi Anyar Tanpa Degradasi Itu Lelucon

- Advertisement -

Sempat ada permintaan dari klub jika digelar Liga 1 2021, sebaiknya aturan degradasi dihapuskan. Manajemen Arema menganggap pihak yang meminta kompetisi anyar tanpa degradasi itu sebagai sebuah lelucon.

General Manager Arema, Ruddy Widodo menilai, aturan tanpa degradasi itu bisa diberlakukan jika yang diputar adalah lanjutan Liga 1 2020. Nyatanya, PSSI baru saja memastikan kompetisi tersebut dibatalkan dengan status force majeure (kahar).

Memang, sempat ada usulan dari pengurus klub peserta Liga 1 2020 agar kompetisi musim berikutnya digelar tanpa degradasi. Usulan itu disampaikan saat pertemuan dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

“Kalau liga disetop, dimulai musim anyar, lalu minta tanpa degradasi, ya saya pikir malah ditertawakan negara lain,” kata Ruddy.

Tak Ada Alasan Kompetisi Anyar Tanpa Degradasi

Ruddy Widodo menegaskan, tak ada alasan jika menggelar Liga 1 musim baru tanpa degradasi. Liga 1 2021 yang akan digelar setelah Liga 1 2020 dibatalkan harus tetap pakai aturan degradasi.

Usulan tanpa degradasi ini sebenarnya sudah muncul wacananya sejak lanjutan Liga 1 2020 hendak digelar lagi pada 1 Oktober 2020 lalu. Karena kompetisi kemudian ditunda lagi hingga akhirnya dibatalkan, wacana itu tak bisa diterapkan.

“Kalau melanjutkan kompetisi kemarin rasanya pantas kalau tanpa degradasi. Silakan saja, karena banyak alasan untuk melakukannya, salah satunya karena pandemi covid-19,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya