Arema Lawan Bali United Tanpa Choi Bo-kyeong, Siapa Duet Thales Lira?

- Advertisement -

Arema lawan Bali United tanpa Choi Bo-kyeong di Pekan 4 Liga 1 2024-2025, Rabu (11/9/2024), pukul 15.30 WIB. Stopper asal Korea Selatan itu tak masuk dalam skuad yang dibawa Pelatih Joel Cornelli ke Bali.

Kabar terbaru menyebutkan jika Choi sebenarnya sudah gabung latihan tim pasca pemulihan cederanya. Pemain berusia 36 tahun itu sudah pulih dari cedera yang dideritanya dalam sesi latihan jelang laga melawan Borneo FC Samarinda (17/8/2024) lalu.

Selain absen di laga melawan Borneo itu, Choi juga tak bermain di pertandingan melawan Persib Bandung (25/8/2024). Kini, mantan pemain Timnas Korsel itu bakal absen untuk ketiga kalinya sepanjang Liga 1 2024-2025.

Pada dua laga saat Choi absen itu, Arema menurunkan duet stopper yang berbeda. Thales Lira diduetkan dengan Syaeful Anwar saat Arema menghadapi Borneo, sedangkan duet stopper Thales dan Anwar Rifa’i di laga melawan Persib.

Dalam skuad menghadapi Bali United, baik Syaiful maupu Rifa’i berada di sana. Menarik untuk dinantikan apakah Joel bakal memainkan Thales-Syaeful, Thales-Rifa’i, atau bahkan Syaeful-Rifa’i.

Arema Lawan Bali United Tanpa Choi Bo-kyeong, Inilah Statistik Bertahan Calon Penggantinya

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya