Arema Sosialisasikan Aturan Tanpa Penonton ke Aremania

- Advertisement -

Arema sosialisiasikan aturan tanpa penonton ke Aremania melalui media apa pun. Aturan tersebut bakal mulai diterapkan sejak Piala Menpora 2021 hingga Liga 1 2021 mendatang.

Kebetulan, Malang dengan Stadion Kanjuruhan-nya ditunjuk sebagai salah satu venue tuan rumah babak penyisihan grup Piala Menpora 2021. Sebagai salah satu upaya meminimalisir datangnya suporter ke stadion, tim tuan rumah akan dimasukkan grup yang bermain di luar homebase-nya.

Meski tak bermain di Malang, Arema bakal memanfaatkan status tuan rumah sebagai ajang sosialisasi. Hal itu ditegaskan General Manager Arema, Ruddy Widodo.

“Memang harus ada sosialisasi aturan tanpa penonton. Selain sosialsiasi melalui akun media sosial Arema, kami juga akan memanfaatkan babak penyisihan grup Piala Menpora 2021 di Malang. Kami akan pasang imbauan soal tanpa penonton ini di tribun stadion. Nantinya kan bisa disorot kamera saat siarang langsung. Semoga ini efektif,” kata Ruddy kepada WEAREMANIA.

Arema Sosialisasikan Aturan Tanpa Penonton ke Aremania Sejak dari Sesi Latihan

Ruddy Widodo menuturkan, sosialisasi aturan tanpa penonton ini harus dimulai dari sesi latihan. Makanya, Arema terus menerapkan latihan tertutup dari publik.

Latihan tanpa penonton ini juga merupakan bagian dari penerapan protokol kesehatan yang terus digalakkan. Sebelumnya pun, saat pandemi Arema juga sudah menerapkan sistem latihan yang sama, yakni secara tertutup.

“Kami akan melakukan sosialisasi semaksimal mungkin. Yang paling mudah dimulai dari sesi latihan, kami juga latihan tanpa penonton alias tertutup. Mungkin banyak Aremania yang ingin tahu siapa saja pemain Arema yang baru-baru. Tentu ini juga peran media dalam membantu mengabarkannya,” imbuhnya.

Kunci Kesuksesan Mendapatkan Izin Liga 1 2021

Ruddy Widodo menyebut, kesuksesan Piala Menpora 2021 yang digelar tanpa penonton ini menjadi kunci sukses PSSI agar mendapatkan izin Liga 1 2021 dari kepolisian. Karenanya, klub-klub peserta juga membantu melakukan sosialisasi aturan tanpa penonton.

“Makanya ada turnamen pramusim, ini menjadi percobaan penerapan protokol kesehatan ketat untuk kompetisi nanti. Kalau pramusim ini sukses digelar tanpa penonton, maka izin kompetisi akan diberikan. Tapi, kalau gagal diterapkan tanpa penonton, maka izin Liga 1 2021 terancam sulit keluar,” tegas pria berkaca mata ini.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya