Keberadaan Titan Agung di Timnas U-19 Bikin Iri Teman Seangkatannya

- Advertisement -

Keberadaan Titan Agung di Timnas Indonesia U-19 ternyata bikin iri teman seangkatannya dari Akademi Arema, Vikrian Akbar. Namun, menurut pemain asli Malang itu rasa irinya pada Titan bersifat positif.

Kedua pemain memang sama-sama merintis karier sepak bola di Akademi Arema. Lalu, Vikrian dan Titan sama-sama naik kelas ke tim senior di Liga 1 2019 lalu.

Hingga Liga 1 2020, kedua pemain lebih sering menjadi penonton di tim senior, di mana Titan baru bermain sekali (16 menit) dan Vikrian dua kali (52 menit). Namun, nasib Titan lebih mujur, hingga menarik hati pelatih Timnas U-19, Shin Tae-Yong untuk memanggilnya.

“Kalau rasa iri itu pasti lah, tapi kan karena faktor usia saja saya terlalu tua untuk dipanggil Timnas U-19. Saya pribadi sebagai teman seangkatan ikut senang Titan di Timnas U-19. Sebab, ini pas momennya untuk dia. Titan juga pernah bilang ke saya kalau impiannya memang bermain di Timnas,” kata pemain yang akrab disapa Vian itu kepada WEAREMANIA.

Titan Agung di Timnas U-19, Vian Berharap Dipanggil Timnas U-23

Vian menaruh harapan besar dapat meniti karier di tim nasional seperti Titan, di Timnas U-23 misalnya. Untuk mimpi besarnya itu, pemilik jersey bernomor punggung 88 itu siap bekerja keras.

Tahun 2021 ini, Vian akan memasuki usia 21 tahun, di mana sebuah usia yang masih sangat berpotensi untuk menembus skuad Timnas U-23. Karenanya, pemain berposisi gelandang bertahan itu tak akan menyia-nyiakan waktu yang ada.

“Ya sabar dulu saja, siapa tahu nanti dipanggil Timnas U-23. Pastinya sekarang latihan serius untuk mengejar mimpi itu tadi. Saya minta doanya saja,” imbuhnya.

Pesan Vian untuk Titan di Spanyol

Sekarang ini, Titan bersama para penggawa Timnas U-19 lainnya sedang berada di Spanyol untuk menjalani pemusatan latihan (TC). Untuk teman satu perjuangannya di Akademi Arema itu, Vian menyampaikan pesannya.

“Pesan saya semoga dia tidak menyia-nyiakan setiap kesempatan yang diberikan. Tetap semangat,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya