Menang Besar Dua Kali, Pelatih Arema Putri Masih Punya PR

- Advertisement -

Arema Putri dua kali menang besar dalam laga uji coba melawan tim Mahayana Putri dan PBR Putri. Namun, Alief Syafrizal selaku pelatih Arema Putri masih punya PR (Pekerjaan Rumah).

Terbaru, Arema Putri menang 11-0 atas PBR Putri di Lapangan Desa Ardirejo, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (6/2/2021) pagi. Anisya Widya memborong empat gol, ditambah, tiga gol Sabrina Mutiara, dua gol Regina Theofany, satu gol Shafira Ika, dan satu gol Dianita Astiwi.

Pada laga uji coba sebelumnya, Arema Putri mengalahkan Mahayana Putri dengan skor 15-0. Sabrina Mutiara memborong empat gol, Anisya Widya dua gol, Susi Susanti dua gol, Yuniar Hera dua gol, Eka Nurul satu gol, Shafira Ika Putri satu gol, Syafira Azzahra satu gol, Dianita Astiwi satu gol, dan satu gol bunuh diri.

“Kami kebetulan menang dengan skor telak, tapi masih ada beberapa hal yang menjadi PR (pekerjaan rumah). Termasuk ketika pemain pelapis masuk, secara permainan mereka masih belum bisa sebanding dengan pemain inti,” kata Alief kepada WEAREMANIA.

Pelatih Arema Putri Masih Punya PR Meningkatkan Kualitas Pemain Pelapis

Meningkatkan kualitas para pemain pelapis menjadi fokus Alief Syafrizal ke depannya. Sebelum Liga 1 Putri bergulir kembali, harapannya semua penggawa Ongis Sinam memiliki kemampuan yang setara.

Menurutnya, saat ini Arema Putri dihuni mayoritas pemain asli Malang, yang membuatnya optimistis. Alief pun berharap para pemain lokal setempat mampu bersaing menembus tim inti yang disiapkan untuk kompetisi nanti.

“Para pemain pelapis ini mereka kebanyakan berasal dari Malang, makanya kami ingin mereka bisa bersaing menjadi pemain inti juga. Sebab, pemain inti, secara semangat dan mental kalau diisi pemain Malang-an pasti punya daya juang lebih tinggi,” pungkas pelatih asal Gresik itu.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya