Prediksi Aremanita: Arema Ditantang Raih 3 Poin di Kandang Barito Putera

- Advertisement -

Arema ditantang raih tiga poin di kandang Barito Putera oleh Aremanita Kalimantan Selatan bernama Ajizah. Menurutnya, skuad Singo Edan mampu melakukannya di Liga 1 2022-2023 Pekan 8, Minggu (4/9/2022), pukul 20.00 WIB.

Menang, meski bertindak sebagai tim tamu, secara head to head, Arema lebih diunggulkan ketimbang Barito. Dalam 44 pertemuan sebelumnya, Arema mampu menang 22 kali, imbang sembilan kali, dan kalah baru delapan kali.

Sayang, Arema datang ke Stadion Demang Lehman dengan kondisi terluka, usai kalah 0-1 dari tamunya, Persija Jakarta pekan lalu. Sebenarnya, kondisi Barito pun tak lebih baik, karena mereka pun empat laga terakhir tanpa kemenangan.

“Menurut saya, sepertinya pertandingan melawan Barito bakal seru nih, karena kedua tim sama-sama habis menelan kekalahan. Tapi, tetap optimistis Arema meraih poin penuh, dengan skor kemenangan 2-0 bisa lah,” kata Jizah, sapaan akrabnya kepada WEAREMANIA.

Arema Ditantang Menang di Kandang Barito Karena Punya Skuad Lebih Bagus

Jizah punya alasan tersendiri mengapa yakin Arema bisa menyelesaikan tantangan menang di kandang Barito Putera. Wanita kelahiran Kabupaten Tanah Laut, 1 Juli 1998 itu menyinggung soal skuad Arema yang lebih bagus.

Jika melihat sejarahnya, Arema pun pernah menang di kandang Barito. Hal itu mereka torehkan di Indonesia Super League (ISL) 2014, Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 dan Liga 1 2017 lalu.

“Dengan skuad yang lebih bagus, tinggal bagaimana Coach (Eduardo) Almeida menerapkan strategi yang bagus, agar tidak kebobolan dan Arema bisa menang,” imbuh Aremanita berusia 24 tahun ini.

Melawan Riuhnya Dukungan Suporter Barito Putera

Salah satu tantangan yang juga harus ditaklukkan Arema saat bertandang ke markas Barito Putera tentu riuhnya dukungan suporternya, Bartman. Namun, Jizah yakin Aremania yang juga hadir dengan kuota 1000 orang bisa meringankan perjuangan tim kebanggaannya.

“Para pemain Barito pasti akan berjuang habis-habisan untuk bisa menang, mengingat empat laga terakhir mereka selalu menelan kekalahan. Apalagi Bartman selalu full biasanya,” tandasnya.

Ini menjadi pertemuan ke-45 antara Arema dan Barito Putera. BACA: Dalam 44 pertemuan sebelumnya, Arema masih mendominasi jumlah kemenangan ketimbang Barito Putera.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya