Dejavu 5 Kekalahan Beruntun Arema di Liga Bank Mandiri 1999-2000

- Advertisement -

Rekor buruk lima kekalahan beruntun Arema di Liga 1 2022-2023 ternyata bukan pertama kali terjadi. Catatan yang sama sempat dialami Skuad Singo Edan di Liga Bank Mandiri 1999-2000.

Musim ini bisa dibilang menjadi musim terburuk Arema sepanjang gelaran Liga 1, meski masih menyisakan belasan pertandingan dan segalanya masih bisa terjadi. Namun, catatan lima kekalahan beruntun yang ditorehkan Arema sejak Pekan 16 lalu tak bisa dipungkiri mengingatkan perjalanan klub di masa lampau.

Arema sudah mengalami lima kekalahan berturut-turut musim ini. Mulai kalah 0-2 dari Madura United, 0-1 dari Bhayangkara FC, 0-1 dari PSIS Semarang, 0-2 dari PSS Sleman, hingga terbaru 0-1 dari PSM Makassar.

Kembali ke Ligina VI 1999-2000, di mana Arema yang dimanageri Gandhi Yogatama juga pernah mengalami kesialan yang sama. Momen itu terjadi di putaran pertama.

Mereka harus menjalani lima laga tandang berturut-turut ke Jayapura, Makassar, Manado, Bontang, dan Samarinda. Semuanya berakhir dengan kegagalan Skuad Singo Edan membawa pulang satu poin pun.

Meski demikian, anak asuh pelatih Muhammad Basri itu masih bisa lolos ke babak 8 besar. Arema menempati peringkat 2 klasemen akhir Wilayah Timur dengan koleksi 47 poin hasil 14 kemenangan, lima imbang, dan tujuh kekalahan.

Inilah 5 Kekalahan Beruntun Arema di Liga Bank Mandiri 1999-2000

21 November 1999 Persipura Jayapura 2-1 Arema (Edward Ivak Dalam 39, Albert Yom 60 – Charles Essomba Atangana 75)
25 November 1999 PSM Makassar 1-0 Arema (Miro Baldo Bento 44 PK)
28 November 1999 Persma Manado 1-0 Arema (E Maboang Kessack 30)
16 Januari 2000 PKT Bontang 3-0 Arema (Achmad Junaidi 20, Marten Tao 25, Fachri Husaini 66)
20 Januari 2000 Putra Samarinda 1-0 Arema (Tony Mulyadi 31)

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya