Nermin Haljeta, Bomber PSM Makassar yang Jadi Ujian Lini Belakang Arema

- Advertisement -

Nermin Haljeta memimpin daftar top skor sementara Liga 1 2024-2025 hingga saat ini. Bomber PSM Makassar itu akan jadi ujian lini belakang Arema di laga Pekan 5, Minggu (15/9/2024), pukul 15.30 WIB.

Menempati peringkat 2 di klasemen sementara, PSM telah melesakkan delapan gol ke gawang lawan dalam empat laga. Nermin tercatat mencetak 50 persen gol PSM di awal musim ini.

Hingga laga keempat PSM, pemain asal Slovenia itu sukses menjebol gawang lawan PSM empat kali. Dua gol dibuatnya ke gawang Persis Solo, satu gol ke gawang PSBS Biak, dan satu gol lagi ke gawang Dewa United.

Dua gol ke gawang Persis dicetaknya dengan tendangan kaki kanan dan tap in. Nermin menjebol gawang PSBS lewat aksi tap in, sedangkan gawang Dewa United dirobeknya dengan tendangan kaki kanan.

Statistik Gol Nermin Haljeta, Bomber PSM Makassar yang Jadi Ujian Lini Belakang Arema

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya