Tiga Pebalap Adu Kuat Di Kanjuruhan

- Advertisement -

Malang- Pertarungan sengit bakal tersaji di Trial Game Asphalt 2019 Seri 4. Tiga kandidiat juara bakal adu strategi di sirkuit Stadion Kanjuruhan. Race ini menjadi lanjutan seri sebelumnya yang digelar di Jogjakarta akhir September lalu.

Tiga nama masuk dalam kandidat terkuat yakni Doni Tata, Tommy Salim dan Farudilla Adam. Ketiganya baka adu strategi untuk meraih kemenangan.

Saat ini Farudilla Adam berada di puncak klasemen dengan poin 137. Sedangkan kedua pesaingnya membuntuti di posisi dua dan tiga. Seri Malang selalu menjadi pembeda. Dalam race tahun lalu selalu ada kejutan. Terutama soal cuaca yang kerap berganti dari panas menjadi hujan.

“Race Malang selalu seru, karena jadi penentu. Apalagi kondisi cuaca tidak bisa diprediksi,” kata Tommy Salim.

Untuk itu pemilihan ban harus dipersiapkan betul. Bahkan dirinya sudah melakukan persiapan sejak jauh hari. Karena dirinya ingin tampil penuh dan siap tempur. Selain itu settingan motor juga jadi perhatiannya.

“Semua sudah siap, tinggal tempur saja. Jelas yang diincar hasil maksimal,” terangnya.

Tak hanya deretan pebalap lokal. Dalam seri kali ini juga ada beberapa rider internasional. Salah satuny rider asal Inggris Lewish Cornish yang tampil di kelas FFA 450. Hari ini bakal ada dua race yang digelar di siang dan malam hari

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya