Arema Tertarik Ajak Madura United Cari Keringat

- Advertisement -

Manajemen Arema tertarik ajak Madura United cari keringat dalam latihan bersama. Saat ini tim asal Pulau Madura itu sedang berada di Kota Batu untuk persiapan Piala Menpora 2021.

Kota Batu tak asing lagi bagi MU, karena kerap sekali melakoni pemusatan latihan (TC) di Kota Batu tiap musimnya. Dalam kesempatan ini, mereka juga tak sekadar berlatih dan membangun chemistry antar pemainnya.

Pelatih MU, Rahmad Darmawan juga mengagendakan sejumlah uji coba dengan tim lokal. Merespons hal ini, General Manager Arema, Ruddy Widodo tertarik untuk menguji kekuatan tim bersama.

“Kami tertarik mengajak Madura Unitd sama-sama cari keringat dalam latihan bersama. Kebetulan mereka juga sedang berada di Kota Batu untuk pemusatan latihan. Mereka juga punya agenda uji coba,” kata Ruddy.

Arema Tertarik Ajak Madura United Beruji Coba dengan Syarat

Ruddy Widodo menyebut, ada syarat jika ingin latihan bersama Arema dan Madura United bisa terwujud. Syarat itu sudah diajukannya kepada pihak tim lawan.

Syarat yang dimaksudnya berkaitan dengan drawing pembagian grup Piala Menpora yang akan dilakukan Senin (8/3/2021) mendatang. Harapannya, Arema tak satu grup dengan MU di babak penyisihan grup turnamen pramusim itu.

“Kalau dalam drawing pembagian grup Piala Manpora Senin nanti kami tidak satu grup, rencana ini akan kami jalankan,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya