Jonathan Bauman Antusias Sambut Pertandingan Pertamanya

- Advertisement -

Jonathan Bauman antusias menyambut pertandingan pertamanya bersama Arema. Rencananya, pelatih Mario Gomez bakal memainkan striker asal Argentina tersebut di laga uji coba melawan Semeru FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu (5/2/2020) sore.

Gomez sudah memberi isyarat bakal memainkan Bauman, meski tak bermain penuh. Dua pemain asing lainnya, Matias Malvino dan Elias Alderete yang juga bergabung latihan pekan lalu bersamanya juga akan dipasang.

Bauman memberikan penilaiannya terhadap laga uji coba melawan tim kontestan Liga 2 tersebut. Menurut pemain berusia 28 tahun itu, laga uji coba pertamanya ini bakal menjadi momen penting baginya.

“Ini pertandingan pertama saya, tentu saya berpikir pertandingan ini bagus. Ini salah satu bagian dari persiapan kami jelang bergulirnya Liga 1 2020,” ungkap Bauman.

Kondisi Belum 100 Persen, Jonathan Bauman Tetap Antusias

Jonathan Bauman tetap antusias menyambut laga uji coba melawan Semeru FC ini meski disadarinya kondisi fisiknya belum 100 persen. Sebab, mantan pemain Persib Bandung itu baru berlatih bersama Arema belum satu pekan.

Mario Gomez pun menegaskan jika Bauman, Matias dan Elias harus menjalani program latihan tambahan. Ketiganya harus mengejar kondisi fisik penggawa Singo Edan lainnya yang sudah berlatih sejak 16 Januari.

“Saya pikir, kami akan menjalani persiapan tahap demi tahap. Kami harus meningkatkan performa kami bersama tim Arema,” tegasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya