SEA Luncurkan Jersey Latihan Arema untuk Musim 2022-2023

- Advertisement -

Jersey latihan Arema untuk musim 2022-2023 telah resmi diluncurkan, Sabtu (30/4/2022) malam. Jersey tersebut masih diproduksi oleh Singo Edan Apparel (SEA) sebagai self apparel Arema sejak tahun 2019.

Hal itu diketahui dari unggahan akun Instagram @aremafcofficialstore. Mereka mengunggah tiga macam jersey latihan.

Warna biru masih menjadi warna utama jersey latihan Arema musim depan. Sementara, dua warna lainnya adalah hitam dan merah yang juga menjadi warna jersey latihan mereka di Liga 1 2021-2022 lalu.

“Ini jersey untuk latihan. Selama ini kami memang selalu memproduksi jersey dengan lima warna yang berbeda. Warna-warna itu yang biasa dipakai untuk jersey latihan,” kata Manager Arema Official Store, Tjiptadi Purnomo kepada WEAREMANIA.

Dua Warna Lain Jersey Latihan Arema untuk Musim 2022-2023

Selain tiga warna jersey latihan yang sudah diluncurkan, Tjiptadi menambahkan, masih ada dua warna lainnya. Dua warna itu antara lain kuning dan pink.

Pria yang akrab disapa Adi itu menyebutkan jersey berwarna pink disiapkan untuk menggantikan warna putih yang musim lalu masih dipakai. Kali ini, jersey latihan warna putih tak lagi digunakan penggawa Singo Edan.

“Warna putih sengaja kami ganti warna pink, karena kalau musim hujan kasihan kitman, kalau pakai putih susah dicucinya,” imbuhnya.

Jersey yang Lebih Simpel dan Minimalis

Jika dilihat dan diamati secara detail, pola kain yang digunakan pada jersey latihan Arema ini sekilas tampak lebih simpel ketimbang sebelum-sebelumnya. Adi menjelaskan, konsep ini sengaa dipilih Singo Edan Apparel (SEA).

“Jersey latihan musim ini memang sengaja kami bikin simpel dan minimalis. Tapi pola tiap jersey masing-masing berbeda,” pungkasnya.

Sebelumnya, bulan Maret lalu, SEA baru saja meluncurkan jersey musim lalu yang versi suporter. BACA: Inilah harga jersey original supporter version Arema musim lalu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya