Laga Spesial yang Ternoda Kekalahan Arema Dari Borneo FC Samarinda

- Advertisement -

Laga di Pekan 2 Liga 1 2024-2025, Sabtu (17/8/2024) seharusnya menjadi laga spesial bagi dua loyalis Arema, Johan Farizi dan Dedik Setiawan. Sayangnya, laga di Stadion Soepriadi, Kota Blyar itu ternoda kekalahan Arema dari Borneo FC Samarinda 0-2.

Pada laga tersebut, Farizi mencatatkan penampilan ke-170-nya bersama Arema di era Liga 1. Kapten tim Arema itu tampil mengisi posisi bek sayap kiri sejak menit awal sepanjang 2×45 menit.

Sementara, Dedik harus memulai pertandingan dengan duduk manis di bench. Penyerang asli Malang itu baru dimainkan di menit 75 sebagai pemain pengganti untuk Flabiola Soares.

Kedua pemain tercatat sudah membela Arema sejak era Liga 1 digulirkan pada tahun 2017. Farisi naik dari Arema Junior sejak musim 2009-2010, sedangkan Dedik didatangkan Arema dari Persekam Metro FC pada paruh musim 2016.

Inilah Catatan Penampilan Johan Farizi dan Dedik Setiawan Tiap Musimnya Sebelum Ternoda Kekalahan Arema Dari Borneo FC Samarinda

Johan Farizi

Liga 1 2017: 30 pertandingan
Liga 1 2018: 21 pertandingan
Liga 1 2019: 22 pertandingan
Liga 1 2020: 3 pertandingan
Liga 1 2021-2022: 34 pertandingan
Liga 1 2022-2023: 31 pertandingan
Liga 1 2023-2024: 17 pertandingan
Liga 1 2024-2025: 2 pertandingan

Dedik Setiawan

Liga 1 2017: 28 pertandingan
Liga 1 2018: 26 pertandingan
Liga 1 2019: 11 pertandingan
Liga 1 2020: 0 pertandingan
Liga 1 2021-2022: 23 pertandingan
Liga 1 2022-2023: 28 pertandingan
Liga 1 2023-2024: 32 pertandingan
Liga 1 2024-2025: 2 pertandingan

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya