Buah Lerak, buah tradisional yang bentuknya mirip dengan buah kurma. Buah ini berwarna coklat kehitaman dengan permukaan kulit yang licin. Lerak tumbuh subur Pulau Jawa dan Sumatera. Bukan buah sembarangan, ternyata Lerak dapat menjadi bahan pembersih tradisional yang ampuh.
Lerak mengandung senyawa Saponin, sebuah zat yang dapat menghasilkan busa. Tak hanya itu, saponin juga memiliki kemampuan untuk membersihkan dan mencuci kotoran, baik kain, alat makan, maupun sebagai bahan untuk memandikan hewan ternak.
Jika kembali ke zaman dahulu, buah Lerak bermanfaat untuk mencuci keris maupun peralatan yang terbuat dari bahan emas, perak, maupun kuningan. Namun kini sudah jarang menemukan hal ini karena pedagang emas lebih memilih menggunakan bahan kimia untuk menghilangkan warna kehitaman pada perhiasan, agar nampak seperti baru.
Begini cara mencuci menggunakan buah Lerak
Mencuci dengan tangan
Hancurkan 5 butir buah lerak menggunakan palu atau iris kecil-kecil menggunakan pisau. Tambahkan 300ml air panas pada Lerak yang telah hancur tersebut. Biarkan hingga dingin kemudian saring. Gunakan larutan yang sudah siap ini untuk mencuci.
Mencuci dengan mesin cuci
Masukkan dan remukkan 3-5 butir buah lerak ke dalam kantong kain yang tersedia dan masukkan ke dalam mesin cuci. Hindari penggunaan deterjen dan bahan sejenis lainnya. Atur temperatur air pada suhu sedang dengan putaran normal, lalu mulailah mencuci.
Agar bekerja efektif dan optimal upayakan lerak bisa bersirkulasi secara bebas dan tidak terjebak dalam lipatan bahan/kain cucian besar (seperti seprai). Untuk membuat harum pakaian, silakan menambahkan beberapa tetes essential oil.
Pembersih serbaguna
Hampir sama dengan cara mencuci menggunakan tangan, mula-mula hancurkan 5 butir buah lerak menggunakan palu atau iris kecil-kecil menggunakan pisau. Tambahkan 300ml air panas pada Lerak yang telah hancur. Biarkan hingga dingin kemudian saring dan larutan untuk mendapatkan konsentrat Saponin. Konsentrat tersebut berfungsi untuk membersihkan berbagai peralatan dapur, lantai, bahkan memandikan dan membersihkan binatang peliharaan.
Baca juga: Buah Rukem, Dipelintir Dulu Biar Enak
Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.