Gustavo Hedipo Kirim Sinyal Merapat ke Arema

- Advertisement -

Gustavo Hedipo kirim sinyal bakal merapat ke Arema untuk lanjutan Liga 1 2020 mendatang. Penyerang asal Brasil ini mengunggah Instastory gambar singa, ikon Arema, Rabu (19/8/2020) siang.

Pemain bernama lengkap Gustavo Hedipo da Conceicao itu tak asing lagi dengan sepak bola Indonesia. Pada Liga 1 2019 lalu, Gustavo sempat membela dua klub yang berbeda, yakni Kalteng Putra pada putaran pertama, lalu pindah ke Bhayangkara FC di putaran kedua.

Tak heran jika namanya kemudian dihubung-hubungkan dengan Arema, karena pada awal tahun 2020, Gustavo bergabung dengan Becamex Binh Duong. Klub Liga Vietnam itu juga merupakan klub terakhir yang dilatih Carlos Oliviera, nama pelatih yang diisukan bakal menjadi pelatih kepala Arema menggantikan Mario Gomez.

Belum ada keterangan resmi mengenai gosip ini dari manajemen Arema. Yang jelas, saat ini ada satu slot pemain asing kosong sejak kepergian Jonathan Bauman yang hengkang karena tak setuju rekontrak.

Statistik Gustavo Hedipo Sebelum ke Arema

Saat masih memperkuat Kalteng Putra, Gustavo pernah membobol gawang Arema di Liga 1 2019 (7 Agustus 2019). Kala itu, Arema kalah 2-4 di kandang lawan, di mana salah satu gol diciptakan Hedipo di menit 38.

Selama membela Kalteng, Hedipo bermain 12 kali (943 menit) dan mencetak lima gol. Sementara, di Bhayangkara performa pemain bertinggi 174 cm itu bisa dibilang menurun setelah cuma bermain dalam lima pertandingan saja (216 menit) tanpa mencetak sebiji gol pun.

Pemain kelahiran 7 Februari 1988 itu menjadi andalan Becamex di V-League 1 2020. Sudah 11 laga dijalaninya (911 menit) dengan mencetak lima gol.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya