Ayo Ikutan Unggul FC Chant Competition Berhadiah Jutaan Rupiah

- Advertisement -

Ayo ikutan Unggul FC Chant Competition yang digelar mulai 6 Mei 2023 hingga 6 Juni 2023. Lomba ngechant ini berhadiah jutaan rupiah dan apparel Unggul FC.

Persyaratan mengikuti lomba yang dibuka untuk umum ini cukup mudah. Chant dilakukan secara berkelompok antara lima sampai 10 orang. Lagu atau chant yang dibawakan merupakan karya orisinil, berirama, dan menarik.

Selian itu, kreasi lirik chant harus bertema mendukung Unggul FC, tidak mengandung SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan) dan provokatif. Chant itu bisa dibawakan dengan alat musik yang diperbolehkan, seperti bass drum, snare drum, dan terompet.

Dalam lirik chant tersebut harus ada kata-kata Unggul FC dan Malang Juga Punya sebagai tagline. Format karya chant yang dikirimkan berupa video, minimal dua chant yang berbeda.

Silakan mengirimkannya melalui alaman email [email protected] selambat-lambatnya pada 6 Juni 2023. Nantinya, pemenang akan dihadirkan langsung untuk mendukung Unggul FC di Liga Futsal Profesional Indonesia 2023 seri Malang pada bulan Juli 2023.

Nicola Reza Beberkan Maksud dan Tujuan Menggelar Unggul FC Chant Competition

Owner Unggul FC Malang, Nicola Reza membeberkan maksud dan tujuan menggelar Unggul FC Chant Competition ini. Menurutnya, lomba ini sengaja dibuat untuk para pendukung klub futsal kebanggaan Arek-arek Malang tersebut.

“Latarbelakangnya simpel saja sebenarnya, ini sebagai bentuk dukungan dari suporter yang ada di luar sana, yang mungkin kita gak tahu mereka ada selama tujuh bulan Unggul FC berlaga,” kata Reza.

“Kami ingin melihat kreativitasnya, ide-ide yang baru, dengan segala persyaratan yang dibuat. Intinya, ini sebagai bentuk dukungan ekstra dan motivasi untuk tim Unggul FC, dan bisa dibilang nantinya sebagai teror untuk tim lawan.”

Reza berharap nantinya dalam chant-chant yang dilombakan tak ada kalimat SARA atau saling menjatuhkan. Sebab, yang diinginkannya, chant dukungan ini harus bisa menyatukan antar suporter ke depannya.

“Harapannya, setelah ada lomba chant ini, ide-ide yang muncul itu nanti akan melekat menjadi ciri khas lagu untuk Unggul FC ke depannya,” imbuhnya.

“Selain itu, harapan kami akan ada pendukung-pendukung baru, suporter-suporter yang mendukung Unggul FC. Gak cuma mencari pendukung, tapi ke depannya kami harus memperhatikan mereka untuk saling menguntungkan juga dari segi lain di dunia futsal.”

NB: Informasi lebih lanjut bisa menghubungi contact person di nomor 0852 3074 2584.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya