Milomir Seslija Ingatkan Eduardo Almeida Tak Mudah Jadi Pelatih Arema

- Advertisement -

Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija ingatkan Eduardo Almeida tak mudah jadi pelatih Arema. Pernyataan itu disampaikannya jelang pertemuan PSM vs Arema di Liga 1 2021-2022 Pekan 1, Minggu (5/9/2021) malam.

Sebelumnya, Almeida yang berasal dari Portugal, sempat melontarkan pujian kepada Milo, sapaan akrab Milomir. Menurutnya, pelatih asal Bosnia itu merupakan pelatih bagus dan kenyang pengalaman melatih di Indonesia sejak sepuluh tahun silam.

Milo yang pernah melatih Arema di tahun 2016 dan 2019 pun merespons pujian Almeida tersebut dengan kalem. Sejumlah petuah diberikannya kepada Almeida yang masih tergolong sebagai pelatih pendatang baru, sejak Liga 1 2019.

“Saya sudah tahu Arema punya pelatih baru musim ini. Saya tahu dia sedang membenahi tim dengan hal-hal baru untuk tim yang dilatihnya. Doa terbaik saya untuknya. Tidak mudah menjadi pelatih di Arema,” kata Milo.

Milomir Seslija Ingatkan Eduardo Almeida Tentang Pentingnya Mempertahankan Pekerjaan

Milo juga berusaha mengingatkan Almeida mengenai pentingnya mempertahankan pekerjaannya sebagai pelatih Arema. Pasalnya, menjadi pelatih Arema dipastikan banyak sekali tantangannya.

Pelatih dengan tiga trofi juara turnamen pramusim bersama Arema itu merasakan sendiri bagaimana panasnya kursi kepelatihan di tim kebanggaan Aremania tersebut. Hal ini tak lepas dari tingginya ekspektasi suporter terhadap prestasi klub.

“Jangan lupa ini seperti di Las Vegas, jangan sampai membuat kesalahan sekecil apapun. Yang terpenting adalah bagaimana mempertahankan pekerjaan kita. Kita lihat saja setelah ini,” tegasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya