Sabrina Mutiara, Pemain Arema Putri yang Jago Nyanyi

- Advertisement -

Mau tahu pemain Arema Putri yang jago nyanyi? Dialah Sabrina Mutiara. Kalau tidak percaya bisa dilihat dalam unggahan-unggahan video pada akun Instagramnya, @sabrinasm5.

Pemain yang akrab disapa Tia itu terbaru mengunggah videonya yang mengcover lagu When She Loved Me milik Bohemian Rhapsody. Dalam video itu, bernyanyi merdu diiringi genjrengan gitar seorang lelaki.

Selain bersuara merdu, Sabrina pun mahir memainkan alat musik gitar. Aksinya dalam memetik dawai gitar itu bisa dilihat dalam video-video lainnya.

“Kalau menyanyi dan main gitar adalah hobi saya. Sudah lama, sampai saya lupa sejak kapan. Tapi, yang jelas saya tidak pernah ikut kursus les vokal atau sejenisnya,” kata Sabrina kepada WEAREMANIA.

Pemain Arema Putri yang Jago Nyanyi Duet dengan Pemain Muda Arema

Dalam sebuah video yang sudah lama diunggahnya, Sabrina pernah berduet dengan pemain muda Arema, Vikrian Akbar. Namun, penyerang Timnas Indonesia Putri itu cuma bernyanyi dengan iringan gitar akustik.

Sabrina dan Vian, sapaan akrab Vikrian, menyanyikan tiga lagu, dua lagu lokal dan satu lagu mancanegara. Mulai dari lagu Tri Suaka berjudul Menua Bersamamu, lagu Guyon Waton berjudul Menepi, hingga lagu Public berjudul Make You Mine.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Sabrina (@sabrinasm5)

“Kadang saya tidak tahu judul lagunya. Saya nyanyikan saja, asal enak untuk dinyanyikan,” imbuh pemain berposisi sebagai penyerang itu.

Ciri Khas Sabrina Mutiara Saat Bernyanyi

Ada satu ciri khas yang dimiliki Sabrina Mutiara saat bernyanyi dengan iringan gitar. Pemain yang lahir di Situbondo itu kerap melantunkan syair lagu sambil sesekali memejamkan matanya yang sebenarnya sudah sipit.

“Kalau nyanyi biasanya sambil merem-merem. Rasanya kurang enak kalau tidak merem-merem, kurang menghayati,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya