Menilai Lini Belakang Arema di Tiga Pekan Awal Liga 1 2020

- Advertisement -

Memang masih terlalu dini menilai lini belakang Arema di tiga pekan awal Liga 1 2020. Namun, melihat catatan statistik yang ada, masih jauh dari kata sempurna.

Dari tiga pertandingan yang sudah dijalani di Liga 1 2020, gawang Arema sudah kebobolan empat kali. Sejatinya, Arema memulai kompetisi ini dengan catatan cleansheet saat menggulung tuan rumah PS TIRA-Persikabo dua gol tanpa balas.

Sayangnya, pada dua pertandingan berikutnya, skuad Singo Edan malah membuang kesempatan menuai poin penuh. Usai kekalahan menyakitkan, dengan kebobolan dua gol (1-2) di kandang sendiri dari Persib Bandung, Arema kembali mengalami kekalahan di markas PSIS Semarang dengan skor 0-2.

Menariknya, empat gol yang bersarang ke gawang Arema, hanya dua gol yang berasal dari skema setplay (dua gol PSIS). Sementara, dua gol lainnya (di laga lawan Persib) dari hasil bunuh diri (Syaiful Indra) dan eksekusi penalti Wander Luiz.

Performa Pemain Lini Belakang Arema di Tiga Pekan Awal Liga 1 2020

Fakta menarik menyebutkan, pelatih Mario Gomez selalu mengubah komposisi pemain di lini belakang Arema. Empat pemain belakang Arema yang ditampilkan pada laga melawan PS TIRA-Persikabo, Persib Bandung, dan PSIS Semarang selalu berbeda.

Saat membukukan cleansheet di kandang PS TIRA, Gomez menampilkan kuartet Syaiful Indra, Bagas Adi, Hanif Sjahbandi, dan Johan Farizi. Ketika kalah di kandang dari Persib, dari komposisi empat pemain belakang hanya Hanif yang digantikan oleh Matias Malvino yang sebelumnya absen karena terganjal administrasi.

Pada saat kalah di markas PSIS, tak ada lagi nama Indra yang sempat membuat dua kesalahan di laga sebelumnya, juga Bagas yang mengalami cedera angkle. Posisi bek kanan dipercayakan pada debutan, Taufik Hidayat dan stopper diisi oleh Nur Diansyah.

Performa Kiper Utama Arema di Tiga Pekan Awal Liga 1 2020

Berbicara performa lini belakang sebuah tim saat ini tak lepas dari penampilan kiper utamanya juga. Pada tiga laga awal Arema di Liga 1 2020, posisi itu selalu ditempati oleh Teguh Amiruddin.

Sebelum kebobolan dua gol di laga melawan Persib Bandung dan dua gol di laga melawan PSIS Semarang, Teguh mampu mencatatkan cleansheet di kandang PS TIRA-Persikabo. Kiper asli Malang itu dielu-elukan Aremania usai menepis eksekusi penalti penyerang Persib, Castillion sebelum kebobolan dua gol.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya