Pada bulan ramadhan memang menjadi ujian buat para bunda agar mampu mempersembahkan hidangan menu berbuka puasa dan sahur bagi keluarga. Namun tidak banyak orang mengetahuinya, bahwasanya memikirkan menu makanan berbuka dan sahur adalah hal yang mudah. Disamping menu-menu itu-itu saja yang membosankan dan membuat turunnya napsuuntuk makan.
Maka dari itu admin ganteng akan persembahkan resep berbuka dan menu sahur bagi para bunda diluar sana. Berikut resep-resep masakan simpel berikut bisa jadi inspirasi untuk menu sahur di rumah. Ada berbagai macam menu masakan yang tak hanya lezat namun juga mudah dibuat.
Inilah, Resep dan cara membuat Ikan Kembung
Bahan:
– 6 ekor ikan kembung ukuran sedang
– 2 ruas jahe, potong korek api
– 5 siung bawang putih, geprek
– 1 buah tomat, potong wedges
– 1/2 sdt saus tiram
– 2 batang bawang daun, iris serong
– 10 buah cabai rawit orange
– 1 sdm air jeruk nipis
– 1 sdt kecap manis sesuai selera
– Garam secukupnya
– Air secukupnya
Cara membuat:
1. Di dalam panci atau kuali, cemplungkan semua bahan kecuali tomat dan daun bawang lalu tata ikan kembung, terakhir taburkan tomat dan daun bawang.
2. Tutup panci atau kuali, masak dengan api sedang selama 15-20 menit.
3. Setelah matang, tes rasa.