Musyawarah Nasional Aremania, di Sini Era Baru Suporter Arema Dimulai

- Advertisement -

Musyawarah Nasional (Munas) Aremania bakal digelar di Dome Universitas Muhammadiyah Malang, Sabtu-Minggu (1-2/6/2024) mendatang. Ajang untuk memilih Presidium Aremania ini diyakini akan menjadi momen dimulainya era baru suporter Arema.

Sejarah mencatatkan, Aremania pernah didapuk sebagai suporter terbaik di kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2000. Predikat yang sama juga pernah diraih para pendukung Arema itu di Copa Indonesia 2006 dan Piala Jenderal Sudirman 2016.

Selain dikenal sebagai suporter kreatif, Aremania juga disebut-sebut sebagai peloporsuporter atraktif di tribune dengan chant Ayo Ayo Arema dan koreografinya. Aremania pun disebut-sebut sebagai ‘guru’ bagi sejumlah kelompok-suporter di Indonesia.

Namun, imej suportter terbaik itu bisa dibilang seketika hancur lebur ketika terjadinya Tragedi Kanjuruhan, 1 Oktober 2022. Meski banyak yang bersimpati, tak sedikit yang menyalahkan Aremania sebagai penyebab terjadinya tragedi kemanusiaan itu.

Diakui atau tidak, tragedi tersebut membuat banyak kelompok Aremania semakin terpecah-belah. Padahal, persoalan ‘kubu-kubuan’ antara Aremania pendukung Arema di kasta tertinggi dan Arema di Liga 3 belum ketemu solusinya.

Tujuan Digelarnya Musyawarah Nasional Aremania

Dengan tujuan membuat Aremania bersatu kembali, Gerakan Aremania Satu (GAS) menggagas adanya Presidium Aremania. Mereka kabarnya telah menggelar sejumlah pertemuan untuk mematangkan rencana penyelenggaraan Munas Aremania.

Pembentukan Presidium Aremania ini selaras dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2022 yang mengatur hak dan kewajiban suporter. Dalam Pasal 55 Ayat 2, hak suporter akan dilindungi UU jika membentuk organisasi berbadan hukum.

Aremania selama ini lebih nyaman dengan semboyan ‘no leader just toghether’ (tanpa pemimpin hanya bersama-sama). Justru rasa nyaman itulah yang diyakini membuat Aremania menemui kesulitan mendapatkan hak-haknya, misal dilindungi UU.

Presidium Aremania diyakini akan menjadi wadah yang tepat, seperti The Jakmania di Jakarta, dan kelompok suporter lainnya. Mereka bisa saja berperan menyatukan Aremania, memulihkan imej mereka, dan mendapatkan hak-haknya sebagai suporter.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya