Arema Bisa Pastikan Aman Dari Degradasi Tanpa Bertanding di Laga Terakhir

- Advertisement -

Arema bisa pastikan aman dari degradasi tanpa bertanding di laga terakhir Liga 1 2023-2024. Syaratnya, anak asuh pelatih Widodo Cahyono Putro itu harus menunggu hasil laga Pekan 33 antara Persis Solo dan Persita Tangerang

Usai mengalahkan PSM Makassar 3-2 di Pekan 33 ini, posisi Arema naik ke peringkat 13 menyalip PSS Sleman dan RANS Nusantara. Pekan ini, PSS bermain imbang 4-4 di markas Persik Kediri, sedangkan RANS baru bertanding lawan Persija Jakarta malam ini, pukul 19.00 WIB.

Sementara, Persita yang sempat menjadi pesaing utama Arema menjauh dari zona merah, kini mengoleksi 33 poin, tertinggal empat angka di peringkat 16. Mereka akan menjadi tamu Persis di Stadion Manahan, Solo, Jumat (26/4/2024), pukul 15.00 WIB.

Jika Persis mampu mengalahkan Persita, maka Arema dipastikan aman dari jeratan degradasi, karena unggul empat poin meski menyisakan satu laga terakhir lawan Madura United. Sementara, Persita masih harus berjuang selamat bersaing dengan koleksi poin RANS (35 poin) dan PSS (36 poin).

“Bagi saya pribadi, ini belum tuntas, belum selesai, masih ada satu pertandingan lagi. Saya kira euforia hanya cukup malam ini saja. Besok tetap kita lebih fokus lagi untuk pertandingan berikut, sambil menunggu hasil pertandingan lain,” kata Widodo.

Arema Bisa Pastikan Aman Dari Degradasi, Tapi Tetap Fokus ke Laga Terakhir

Meskipun nantinya bisa memastikan aman dari ancaman degradasi ke Liga 2, Widodo menegaskan, para penggawa Arema tetap fokus ke laga terakhir. Mereka bakal bertandang ke markas Madura United.

Sebab, skenario bisa berubah jika Persita Tangerang dan RANS Nusantara FC bisa sama-sama menang di Pekan 33. RANS dengan 36 poinnya bisa menggeser Arema ke peringkat 14, sedangkan Persita tetap berada di peringkat 16 meski koleksi poin mereka bertambah menjadi 36, karena kalah head to head dengan PSS.

“Ini (sementara selamat dari zona degradasi) gak akan menjadikan kita lantas kendor. Menurut saya, kita harus tetap fokus untuk pertandingan terakhir. Kita tuntaskan sekalian,” pungkas pelatih asal Cilacap tersebut.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya