Rumput ARG Soccer Field Bantu Tingkatkan Kepercayaan Diri Penggawa Arema

- Advertisement -

Rumput ARG Soccer Field ternyata bantu tingkatkan kepercayaan diri penggawa Arema. Dampak positif itu dirasakan langsung oleh bek tengah Arema, Syaeful Anwar.

Maklum, Syaeful merupakan penggawa Arema yang pernah punya pengalaman buruk dengan cedera. Pemain asal Banjarnegara itu pernah menepi sepanjang musim Liga 1 2022-2023 karena cedera lutut.

Syaeful baru kembali merumput di Liga 1 2023-2024 usai mendapatkan perpanjangan kontrak dari Arema. Pemilik jersey bernomor punggung 4 itu merasa senang Arema mendapatkan tempat latihan seistimewa Lapangan ARG.

“Kualitas lapangan memang sangat penting untuk kita berlatih, terkadang jalannya latihan baik atau gak itu juga dipengaruhi kondisi lapangan,” kata Syaeful kepada WEAREMANIA.

Rumput ARG Soccer Field Bantu Syaeful Anwar Atasi Trauma

Selain itu, Syaeful Anwar juga mengaku kondisi rumput Lapangan ARG yang bagus turut membantunya mengatasi trauma cedera. Bagi pesepak bola yang pernah mengalami masalah tersebut, tentu bukan perkara mudah untuk mengembalikan mentalitas bertanding.

“Sekarang alhmdulilah Arema sudah menemukan lapangan yang cukup baik untuk kita berlatih dengan tenang tanpa khawatir dengan rasa trauma cedera,” imbuhnya.

“Sangat membantu sekali, karena lapangan yang keras atau gak bagus rentan bikin pemain cedera.”

Lapangan ARG Punya Nilai Lebih

Manajer Bisnis Arema, Munif Bagaskara Wakid menambahkan, Lapangan ARG sebagai tempat latihan resmi Arema punya nilai lebih. Pasalnya, lapangan yang terletak di Lawang, Kabupaten Malang itu berada di kaki Gunung Arjuna.

“Memang jaraknya cukup jauh dari pusat kota, tapi ARG punya kualitas yang kita butuhkan. Coach Fernando Valente sangat suka dengan fasilitas yang diberikan ARG. Kualitas rumput, kegemburan tanah, udara yang sejuk juga mendukung, sangat cocok buat pesepak bola,” kata Munif.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya