Pelatih Satoru Mochizuki sudah memilih 12 pemain Timnas Indonesia Putri U-17 yang akan tampil di Piala Asia Wanita U-17 2024. Salah satu di antaranya merupakan pemain Arema Putri.
Sebelumnya, Arema Putri mengirimkan dua pemainnya untuk menjalani pemusatan latihan di Bali sejak pertengahan April lalu. Kedua pemain itu adalah Marcha Egis Septia Zahra dan Syafia Tristalia Chorlienka.
Namun, hanya Syafia saja yang kemudian lolos seleksi dia antara 30 pemain putri yang dipanggil Satoru. Pemain kelahiran 25 Oktober 2009 itu akan mengenakan jersey bernomor punggung 11.
Timnas Indonesia Putri U-17 bakal tampil di Piala Asia Wanita U-17 2024 yang digelar di Gianyar, Bali. Turnamen itu akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta dan Lapangan Latihan Bali United, 6-19 Mei 2024.
Inilah 23 Pemain Timnas Indonesia Putri U-17
Kiper:
Gadhiza Asnanza (Akademi Persib Bandung)
Fairus Khalisa (Asprov Jawa Tengah)
Edelweiz Auradiva (Borneo FC Putri)
Belakang:
Rizka Dwi Juniar (Asprov Jawa Tengah)
Amelia Heselio (Asprov Papua)
Nabila Divany (Asprov Lampung)
Wandha Azzahra (Akademi Persib Bandung)
Sofia Soll (Asprov Papua Pegunungan)
Indira Jenna (Asprov Banten)
Zaskia Azzahra (Asprov Kalimantan Timur)
Nanda Rahmawati (Asprov Jawa Barat)
Sola Mananohas (Asprov Sulawesi Utara)
Tengah:
Zaira Kusuma (Asprov DKI Jakarta)
Allya Putri (Asprov Bangka Belitung)
Adelia Ramadany (Asprov Jawa Timur)
Syafia Chorlienka (Arema Putri)
Zahra Nafisa (Akademi Persib Bandung)
Auliah Arifah (Asprov Banten)
Nabila Saputri (Asprov Banten)
Depan:
Mayzura Alifa (Asprov Jawa Barat)
Keyssya Anatassya (Asprov DKI Jakarta)
Claudia Scheunemann (Asprov Banten)
Kikka Putri (Asprov Kalimantan Tengah)