Tak Peduli Laga Big Match, Arema Hadapi Persib dengan Persiapan Sama Saja

- Advertisement -

Laga Arema vs Persib Bandung di Pekan 30 Liga 1 2021-2022, Rabu (9/3/2022), pukul 20.30 WIB bisa dibilang sebagai laga big match. Seakan tak peduli dengan status tersebut, pelatih Eduardo Almeida menegaskan Arema hadapi Persib dengan persiapan yang sama saja.

Pada pertemuan pertama lalu Arema mampu mengalahkan Persib dengan skor tipis 1-0. Meski menang, Almeida tetap melakukan evaluasi terhadap permainan timnya.

Menurutnya, evaluasi selalu dilakukan dari laga per laga, bahkan setiap sesi latihan tiap harinya. Evaluasi itu dilakukannya dengan cara yang sama, tak peduli akan melawan tim manapun, termasuk sebelum melawan Persib ini.

“Kami melakukan pekerjaan kami itu setiap saat, dengan tanggung jawab yang sama, dengan pengorganisasian yang sama, dan profesionalitas yang sama pula. Bukan karena kami akan melawan Persib, melawan tim lain pun cara kami sama,” kata Almeida.

Arema Hadapi Persib dengan Target Jelas

Eduardo Almeida menegaskan targetnya di laga melawan Persib Bandung ini jelas tiga poin. Target itu menurutnya lebih penting ketimbang memikirkan peluang menjadi juara musim ini.

Memang, Arema masih punya peluang menjuarai kompetisi musim ini, dengan menyisakan lima laga. Syaratnya, lima laga sisa, termasuk melawan dua pesaing, Persib dan Bali United harus dimenangkan semuanya.

“Ini pertandingan yang penting buat kami. Tentunya, kami ingin mendapatkan tiga poin,” pungkas pelatih asal Portugal ini.

Pada pertemuan sebelumnya, dalam situasi yang tak diunggulkan pun Arema mampu mengatasi perlawanan Persib. BACA: Inilah momen-momen saat Arema menang tipis atas Persib lewat gol tunggal sang wakil kapten tim.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya