Arema siap menjamu Persib Bandung di Liga 1 2023-2024 Pekan 2, Jumat (7/7/2023), pukul 19.00 WIB. Perjuangan mereka tak akan sendirian, karena adanya dukungan dari Arema Dewata.
Manager Tim Arema, Wiebie Andriyas menyebut, dukungan Aremania sangat penting bagu upaya Arema meraih hasil penuh di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Makanya, pihaknya mengajak seluruh Aremania yang ada di Pula Bali untuk hadir di tribune.
Manajemen Arema sudah membuka ticket box secara online untuk menjual tiket laga kandang. Harga tiket pun sudah dirilis, yakni Rp150 ribu untuk tiket ekonomi dan Rp350 ribu untuk tiket VVIP.
“Kemarin saya sudah sempat bertemu Aremania di Bali, mereka juga antusias. Kami berharap mereka semua mendukung, karena sudah clear semuanya untuk perizinan,” kata Wiebie.
Arema Siap Menjamu Persib Bandung Dengan Dukungan Aremania Luar Bali
Wiebie mempersilakan Aremania dari luar Pulau Bali juga ikut memberikan dukungan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Namun, pria asli Malang itu berharap mereka bisa berkoordinasi dengan Yayasan Arema Dewata.
“Yang saya dengar, kuota penonton untuk laga kandang awal ini sekitar lima ribu sampai delapan ribu penonton,” imbuhnya.
“Sebagai percobaan, memang di laga awal diutamakan (anggota) Arema Dewata, tapi kalau ada Aremania yang datang dari luar Bali silakan, bisa berkoordinasi dengan Aremania setempat.”