Persetan Dengan Anggapan Arema Kalahkan Dewa United Karena Keberuntungan

- Advertisement -

Pelatih Fernando Valente persetan dengan anggapan Arema kalahkan Dewa United karena keberuntungan. Dalam laga Pekan 18 Liga 1 2023-2024 yang digelar Kamis (2/11/2023) itu, Skuad Singo Edan menang tipis 2-1.

Tampil di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Arema dan Dewa United sempat bermain imbang tanpa gol di babak pertama. Gustavo Almeida dan Dedik Setiawan membawa Arema unggul dulu 2-0 di babak kedua, sebelum dibalas satu gol oleh Alex Martins.

Fernando tak menutup mata jika timnya terbantu oleh kartu merah yang diterima dua pemain Dewa United, Ahmad Rusadi dan Egy Maulana. Menurutnya, ini laga yang ketat, tapi Arema menampilkan permainan bagus melawan tim berkualitas, dengan pemain berpengalaman dan pelatih bagus.

“Tapi, bagaimana kita menghadapi laga kali ini patut diapresiasi. Kalau ada yang bilang kita menang beruntung karena mereka dapat dua kartu merah biar saja,” kata Fernando dalam sesi jumpa pers usai laga.

Arema Kalahkan Dewa United Bukan Semata Keberuntungan

Meski demikian, Fernando Valente menampik jika kemenangan Arema atas Dewa United semata karena keberuntungan. Menurutnya, tiga poin itu diraih Arema juga berkat usaha keras para pemainnya.

Terbukti, di laga ini Arema menguasai bola hingga 52 persen. Fakta statistik itu sekaligus mempertegas akurasi operan Arema yang mencapai 88 persen dalam 90 menit.

“Meski mendapatkan keberuntungan, ketika kita gak punya pengalaman bagaimana caranya menguasai bola untuk mencetak gol kemenangan, itu akan menjadi percuma. Bahkan ketika kita unggul jumlah pemain dari lawan bisa saja kita sulit meraih kemenangan,” tegas pelatih asal Portugal itu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya