Stopper Asing Anyar Arema Tiba di Malang Hari Ini

- Advertisement -

Stopper asing anyar Arema sudah tiba di Malang hari ini, Rabu (15/11/2023). Namun, pelatih Arema, Fernando Valente mengaku belum pernah bertemu dengan si pemain.

Sebelumnya, pelatih asal Portugal itu memastikan ingin menambah dua pemain asing. Selain satu penyerang asing pengganti Gustavo Almeida yang dipinjamkan ke Persija Jakarta, Fernando ingin merekrut bek tengah asing.

Kabarnya, satu dari dua pemain asing anyar itu sudah tiba di Malang. Pemain yang disebut-sebut berasal dari Kolombia itu bakal segera teken kontrak jika lolos tes medis.

“Saya rasa dia tiba hari ini (di Malang). Namun, sejauh ini, saya belum bertemu dengannya,” kata Fernando kepada WEAREMANIA.

Yakin Stopper Asing Anyar Arema Bisa Bantu Tim

Fernando Valente meyakini bek anyar ini bisa membantu Arema. Khususnya dalam mengatasi masalah pertahanan Arema di Liga 1 2023-2024.

Sejauh ini gawang Arema sudah kebobolan 34 gol hingga Pekan 19. Lini belakang menjadi sorotan utama Fernando untuk diperbaiki dengan mendatangkan pemain baru di bursa transfer pemain paruh musim.

“Saya rasa, dia adalah pemain yang bisa banyak bantu kita. Dia bisa bermain di posisi bek tengah atau gelandang bertahan. Ini adalah yang kita inginkan,” imbuhnya.

Posisi Ichaka Diarra Terancam

Dengan datangnya bek asing baru, posisi Ichaka Diarra dipastikan terancam. Namun sejauh ini, Fernando masih melihat bek tengah asal Mali itu masih rajin mengikuti sesi latihan harian Arema.

“Manajemen masih mencari solusi untuk memecahkan masalah slot pemain asing ini. Kita harus menunggu hasilnya,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya