Arema Bersiap Hadapi Tempo Pertandingan Tinggi Lawan Persija Jakarta

- Advertisement -

Para penggawa Arema bersiap hadapi tempo pertandingan tinggi lawan Persija Jakarta. Kedua tim bakal bertemu di Pekan 26 Liga 1 2023-2024, Senin (26/2/2024), pukul 15.00 WIB.

Ini merupakan salah satu hasil evaluasi pelatih Widodo Cahyono Putro usai laga melawan RANS Nusantara FC di pekan sebelumnya. Memang, Arema bisa meraih kemenangan 3-2, tapi pelatih asal Cilacap itu mengaku tak puas dengan performa pemainnya.

Menurutnya, fisik dan stamina para penggawa Singo Edan masih belum bisa stabil selama 90 menit. Tak heran jika mereka tampil kedodoran, sehingga dengan mudah kebobolan dua gol.

“Ya kita baru pertama melatih tim ini, dan tentunya ke depan, pemain bisa lebih mengerti, apa yang harus dilakukan di saat tempo yang tinggi begitu,” kata Widodo.

Arema Bersiap Hadapi Tempo Pertandingan Tinggi Tanpa Terlena

Widodo berpesan kepada anak asuhnya untuk tetap fokus ke pertandingan menghadapi Persija Jakarta. Mereka diminta untuk tidak terlena dengan kemenangan atas RANS Nusantara FC.

Saat ini, Arema tengah memburu poin demi poin, termasuk saat bersua Persija. Pasalnya, tambahan poin akan sangat penting untuk menuntaskan misi menyelamatkan Arema dari zona degradasi segera.

“Jadi, saya harap, pemain tetap fokus. Boleh merayakan kemenangan, tapi kita harus arahkan fokus ke pertandingan selanjutnya melawan Persija,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya