Aremania Disebut Menyusup di Laga Lawan Persik Kediri, Manajemen Arema Minta Maaf

- Advertisement -

Aremania disebut menyusup di laga Persik Kediri vs Arema di Pekan 3 Liga 1 2023-2024, Sabtu (15/7/2023) sore sehingga sempat menimbulkan gesekan di tribune Stadion Brawijaya, Kediri. Manajemen Arema minta maaf atas terjadinya insiden tersebut.

Sebelumnya, ada sejumlah suporter yang terindikasi sebagai pendukung Arema di tribune yang ketahuan berselebrasi saat terjadi gol oleh Gustavo Almeida. Mereka diduga mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari pendukung Persik, sebelum akhirnya diamankan pihak kepolisian.

Manajer Tim Arema, Wiebie Andriyas menyadari dalam regulasi kompetisi musim ini ada larangan bagi suporter tim away. Artinya, kehadiran Aremania di Kediri tidak dapat dibenarkan, terlepas dalam praktiknya mereka mengenakan atribut atau tidak.

“Mungkin berlebihan jika mereka disebut demikian (sebagai penyusup), namun jika memang itu pendukung Arema, kami memohon maaf. Kami masih sangat menghargai, karena murni kedatangan mereka lantaran hati nurani mereka yang ingin memberikan dukungan kepada tim kesayangannya dengan mendukung langsung di tribune,” kata Wiebie.

Aremania Disebut Menyusup dan Melanggar Regulasi, Tapi Butuh Sosialisasi

Terkait regulasi suporter dilarang away, Wiebie menyebutkan bahwa hal itu butuh sosialisasi. Jika melihat kultur suporter sepak bola Indonesia, hal itu tak bisa dilakukan secara instan.

Bahkan, menurutnya ada hal-hal yang harus diadaptasi dan diproteksi oleh sistem. Misalnya dengan penjualan tiket secara online berbasis data diri pemesan tiket.

“Terkait larangan fans tandang sesuai regulasi itu butuh proses tentunya untuk adaptasi dan kami dari klub akan bantu untuk melakukan sosialisasi. Termasuk bagaimana sistem penjualan tiket secara online yang mengatur itu semua, sehingga antisipasi bisa dilakukan untuk identifikasi lebih awal siapa saja yang masuk ke dalam stadion,” imbuhnya.

Terimakasih Polres Kediri dan Polresta Kediri

Terlepas dari hal tersebut, Wiebie mengucapkan terimakasih kepada Polres Kediri dan Polresta Kediri. Sebab, mereka sudah membantu melakukan pengamanan dan membawa korban insiden tersebut ke rumah sakit.

“Kami ucapkan terimakasih kepada pihak kepolisian dari Polresta Kediri dan Polresta Kediri yang melakukan pengamanan pertandingan, serta membantu membawa suporter yang menjadi korban dari insiden tersebut ke rumah sakit,” tandasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya