Kaleidoskop Arema Tahun 2023: Mei

- Advertisement -

Memasuki pengujung bulan Desember menandai akan berakhirnya tahun 2023. Ada banyak kenangan yang bisa diambil pelajaran melalui Kaleidoskop Arema Tahun 2023 (Mei).

Bulan Mei ini menjadi awal perjalanan Arema mempersiapkan tim untuk Liga 1 2023-2024. Duet Joko Susilo dan I Putu Gede tetap menjadi nahkoda tim ini untuk meneruskan kontrak musim sebelumnya.

Serangkaian laga uji coba digelar untuk para penggawa Singo Edan sepanjang bulan Mei ini. Pemain asing satu persatu juga coba didatangkan untuk menambah kekuatan.

Inilah Kaleidoskop Arema Tahun 2023: Mei

3 Mei 2023

Latihan perdana Arema untuk memulai perjuangan di Liga 1 2023-2024 digelar di Stadion Dirgantara, Kompleks Lanud Abdulrachman Saleh, Pakis, Kabupaten Malang. Setidaknya ada 19 pemain yang ikut serta, yakni 12 pemain lama, empat pemain rekrutan anyar, dan tiga pemain berstatus trial.

6 Mei 2023

Belum sepekan menjalani sesi latihan, Skuad Arema yang baru dibentuk sudah menjalani laga uji coba melawan Lawang Selection di Lapangan Wonoayu, Wajak, Kabupaten Malang. Arema menang telak dengan skor 5-1.

13 Mei 2023

Arema meraih kemenangan cleansheet pertamanya dalam laga uji coba menghadapi tim PORPROV Kabupaten Mojokerto. Bermain di Lapangan Universitas Brawijaya, Dau, Kabupaten Malang, Skuad Singo Edan menang telak 4-0.

14 Mei 2023

Gustavo Almeida resmi menjadi pemain asing Arema untuk Liga 1 2023-2024. Penyerang asal Brasil itu teken kontrak berdurasi satu tahun usai lolos tes medis dengan syarat. Gustavo pun langsung mengikuti sesi latihan perdananya bersama Arema.

17 Mei 2023

Kemenangan telak kembali diraih Arema dalam laga uji coba. Saat menghadapi tim PORPROV Kabupaten Lamongan kemenangan dengan skor telak 8-1 mewarnai laga yang digelar di Stadion Gajayana, Kota MAlang ini.

30 Mei 2024

Arema secara resmi memperkenalkan dua pemain asing anyar yang direkrut untuk Liga 1 2023-2024, yakni Charles Lokolingoy (Australia) dan Ichaka Diarra (Mali). Keduanya menandatangani kontrak berdurasi satu tahun.

31 Mei 2023

Lagi-lagi, Arema bisa meraih kemenangan telak saat menjamu tim PORPROV Kabupaten Malang. Tampil di Stadion Gajayana, Kota Malang, Skuad Singo Edan menang delapan gol tanpa balas.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya