Manajemen Arema Tanggapi Curhatan Fernando Valente Tentang Lapangan Tempat Latihan

- Advertisement -

Manajemen Arema sudah tahu bagaimana curhatan Fernando Valente tentang lapangan tempat mereka latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang. General Manager Arema, Yusrinal Fitriandi buka suara untuk menanggapi hal itu.

Fernando menilai lapangan tempat Arema latihan selama ini kurang memadai. Faktor lapangan itu menjadi salah satu kendala baginya untuk mengaplikasikan konsep dan ide-ide baru kepada para penggawa Singo Edan.

Meski demikian, Fernando memilih tak banyak mengeluhkan hal tersebut. Pelatih asal Portugal ini berupaya memaksimalkan apa yang bisa dilakukan dengan kondisi lapangan yang menurutnya kurang ideal.

“Kami sudah tahu apa saja yang jadi kendala Coach Fernando, termasuk lapangan tempat latihan. Lapangan Stadion Gajayana memang keras. Sudah berusaha disirami sebelum latihan, tapi 15 menit kemudian mengering lagi. Maklum lagi musim kemarau,” kata Inal, sapaan akrab Yusrinal.

Solusi Untuk Curhatan Fernando Valente

Inal menambahkan, sebagai solusi, Fernando Valente menawarkan agar Arema menjalani pemusatan latihan di Bali. Menurutnya, opsi itu bisa menjadi solusi, mengingat mereka bisa berlatih di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar yang lebih bagus kondisinya.

Awalnya, pelatih berusia 64 tahun itu sempat mengajukan pemusatan latihan (TC) di Bali selama dua pekan. Namun, Inal menyebut pihaknya hanya bisa memenuhi dengan durasi yang lebih pendek.

“Kami manajemen Arema cuma bisa memenuhi kebutuhan untuk TC di Bali itu selama sepekan saja,” imbuh pria asli Malang itu.

Sudah Memantau Lapangan Lain

Inal mengaku sudah berkeliling membandingkan lapangan-lapangan yang bisa dijadikan opsi lain untuk tempat latihan di Malang. Namun, menurut Fernando, berlatih di Stadion Gajayana masih lebih baik.

“Coach Fernando bilang, masih lebih baik kita berlatih di Stadion Gajayana dengan segala kondisinya yang ada,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya