Laga Persija Jakarta vs Arema yang Selalu Dikenang Esteban Guillen

- Advertisement -

Laga Persija Jakarta vs Arema akan tersaji di lanjutan Liga 1 2021-2022 Pekan 7, Minggu (17/10/2021) mendatang. Pertemuan kedua tim mengingatkan Esteban Guillen pada momen di laga pamungkas Indoneia Super League (ISL) 2009-2010 (30/5/2010) silam.

Mantan gelandang Arema itu terlibat dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta tersebut. Arema datang dengan status sebagai juara ISL 2009-2010 yang didapatkan setelah menahan imbang PSPS Pekanbaru 1-1 di kandangnya pada pertandingan sebelumnya.

Meski demikian, status juara itu tak mengurangi semangat Arema untuk memburu tiga poin tambahan. Skuad Singo Edan pun mampu meraih kemenangan telak 5-1 atas Persija, yang tercatat sebagai salah satu rekor kemenangan tandang terbesar Arema.

“Momen yang tak bisa saya lupakan tentu saja pertandingan terakhir ISL 2009-2010. Ketika Aremania membanjiri GBK. Pada sore itu, walau kami sudah juara sebelum bermain, para pemain mengeluarkan permainan terbaiknya demi suporter untuk merayakan bersama,” kata Esteban kepada WEAREMANIA.

Cetak Gol Pembuka di Laga Persija Jakarta vs Arema

Esteban Guillen turut menyumbangkan satu gol ke gawang Persija lewat eksekusi tendangan bebas andalannya. Gol yang dilesakkan pemain asal Uruguay di menit 8 itu sekaligus menjadi gol pembuka untuk kemenangan Arema.

Dua gol Arema lainnya dilesakkan Roman Chmelo di menit 66 dan 75, ditambah satu gol dari titik penalti oleh Pierre Njanka di menit 45, dan satu gol Noh Alam Shah di menit 70. Sementara, satu-satunya gol balasan Persija dibuat Bambang Pamungkas di menit 60.

“Betul, saat itu ada free kick di depan kotak penalti. Saya bisa eksekusi dengan baik, dan membuka kemenangan. Atmosfer dari tribun pada hari itu tak pernah saya rasakan lagi,” tandasnya.

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya