Hasil Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta: 1-1

Hasil Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta: 1-1
Selebrasi gol Arema (C) DANI KRISTIAN

Laga berlabel big match antara Arema FC vs Persija Jakarta tersaji di laga pamungkas Grup B, Sabtu (15/2/2020) malam. Bermain di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, skuad Singo Edan gagal menuai kemenangan setelah laga berakhir sama kuat 1-1.

15 February 2020
1 - 1
Waktu Selesai

Details

Date Time Liga Musim Waktu Selesai Penonton
15 February 2020 19:00 PGJ 2020 90' 22000

Perangkat Pertandingan

WasitAsisten Wasit 2Asisten Wasit 1Wasit Cadangan
Dwi Purba AdiFuad QomarDinan LazuardiOki Dwi Putra

Jalannya Babak Pertama

Arema mengambil inisiatif serangan lebih dulu melalui duet penyerang Kushedya Hari Yudo dan Jonathan Bauman. Namun, sejumlah peluang belum mampu mereka maksimalkan hingga lewat 20 menit awal babak pertama.

Persija membuka keunggulan di menit 21 lewat gol Rico Simanjuntak. Usai lepas dari jebakan offside, sayap lincah Persija itu langsung berlari menusuk sisi kiri pertahanan Arema. Lepas, bola dicungkilnya menuju pojok kanan atas gawang Arema, tanpa mampu dihadang kiper Kartika Ajie.

Pada menit 28, Maman Abdul Rahman sempat mencetak gol untuk Persija, dalam situasi kemelut di depan gawang Arema. Namun, wasit terlebih dulu meniup peluit tanda offside.

Arema mendapatkan peluang dari bola mati pada menit 34. Sayangnya, bola hasil eksekusi dari Oh In-kyun masih mampu digagalkan kiper Persija, Shahar Ginanjar.

Jalannya Babak Kedua

Mengejar ketertinggalan, Arema bermain terbuka sejak menit awal babak kedua. Namun, sejumlah peluang mampu digagalkan oleh barisan pertahanan Persija.

Pada menit 60, Arema melakukan pergantian pemain. Dave Mustaine dimasukkan menggantikan pemain sayap, Mariando Uropmabin.

Selang dua menit, Dave membuat peluang bagi Arema untuk membalas gol. Sayang, sepakannya terlalu pelan dan melenceng ke sisi kanan gawang Persija.

Pergantian pemain kembali dilakukan tim pelatih Arema. Kali ini Jayus Hariono yang ditarik keluar, digantikan oleh Vikrian Akbar.

Peluang kembali didapat Arema di menit 65 lewat aksi Ridwan Tawainella. Memanfaatkan umpan tumit dari Dave, bola yang dicocornya masih mampu dihadang oleh kiper Shahar.

Tim pelatih Arema kembali melakukan pergantian pemain di menit 72. Kali ini Taufik Hidayat dimasukkan menggantikan Alfin Tuasalamony yang ditarik keluar.

Gol Arema yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta di menit 82. Memanfaatkan sebuah kemelut di kota penalti Persija, bola disodorkan Oh In-kyun ke mulut gawang. Johan Farizi yang berdiri dalam kerumunan, menyontek bola ke dalam gawang kosong.

Laga Arema FC vs Persija Jakarta ini pun berakhir tanpa pemenang. Sebab, skor 1-1 tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Dengan hasil ini, Persija menjadi juara Grup B, sedangkan Arema lolos ke babak selanjutnya sebagai runner up. Persija akan melawan Madura United, sementara Arema melawan Persebaya Surabaya di babak semifinal.