Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2023, Evan Dimas: Jangan Cepat Puas

- Advertisement -

Evan Dimas megucapkan selamat setelah Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Asia U-20 2023. Gelandang Arema itu berpesan jangan sampai mereka cepat puas.

Di partai penentuan melawan Vietnam U-20, Indonesia U-20 mampu menang dengan skor 3-2, meski sempat tertinggal 1-2. Tambahan tiga poin itu memastikan Skuad Garuda Muda menjadi juara Grup F dengan 9 poin.

Bagi Evan, lolosnya Indonesia U-20 ke pentas mengingatkan kenangannya delapan tahun silam. Pemain asli Surabaya itu membawa lolos tim yang sama ke ajang Piala Asia U-20 2014.

“Selamat buat Timnas Indonesia U-20 yang lolos ke Piala Asia U-20 2023. Jangan cepat puas dulu, perjalanan masih jauh,” kata Evan membuka pesannya.

Harapan Evan Dimas Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2023

Evan Dimas menaruh harapan besar terhadap para pemain muda di Timnas Indonesia U-20. Pemain berusia 27 tahun itu berharap mereka terus mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

Kebetulan, di skuad Timnas Indonesia U-20 ada nama Arkhan Fikri yang juga satu klub dengannya di Arema. Arkhan pun sempat mendapatkan kepercayaan bermain dari pelatih Shin Tae-yong tampil bersama Skuad Garuda Muda.

“Mempertahankan itu lebih sulit daripada mencapai sesuatu. Jadi, saya berharap adik-duk semua tetap melanjutkan perjuangan. Semoga selalu konsisten, dan terus bisa mengharumkan nama Indonesia,” pungkas mantan pemain Bhayangkara FC itu.

Arkhan Fikri sudah kembali ke Arema dari Timnas Indonesia U-20. BACA: Arkhan Fikri menjalani latihan pertama bersama pelatih Javier Roca dengan semangat yang sama dengan saat di Timnas Indonesia U-20.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya