3 Tantangan Terbesar Bagi Fernando Valente Sebagai Pelatih Arema

- Advertisement -

Setidaknya ada tiga tantangan terbesar bagi Fernando Valente sebagai pelatih Arema dalam lanjutan Liga 1 2023-2024. Pelatih asal Portugal itu meyakini bisa menjawab tantangan tersebut.

Manajemen Arema secara resmi telah memperkenalkan Fernando sebagai pelatih kepala yang baru, Rabu (23/8/2023) sore. Pelatih berusia 64 tahun itu teken kontrak berdurasi hingga akhir musim nanti.

Fernando mengaku, menerima tawaran untuk melatih Arema merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi pelatih yang agak gila sepertinya. Namun, ada tiga tantangan yang lebih besar menanti pelatih kelahiran Porto itu.

“Pertanyaan besarnya saat ini ketika saya menerima tantangan unuk melatih Arema adalah bagaimana saya menyatukan semuanya ke dalam Arema, mencoba untuk meningkatkan level tim ini, dan memenangkan pertandingan. Saya merasa itu bisa terjadi,” kata Fernando.

Tantangan Terbesar Bagi Fernando Valente Bisa Terpenuhi, Asal…

Untuk menjawab tantangan-tantangan tersebut, Fernando mengaku tak bisa jika berjalan sendirian. Sebagai pelatih, dukungan dari orang-orang di sekitarnya sangatlah penting.

Menurutnya, dalam waktu singkat juga tak mungkin menyulap Arema menjadi tim sesuai yang diharapkan. Namun, Fernando bakal berusaha melakukan yang terbaik.

“Tentu saja saya butuh banyak dukungan dari orang-orang di sekitar saya. Kita mencoba melakukan yang terbaik. Saya percaya dengan potensi yang kita punya di tim ini,” pungkas eks pelatih Shakhtar Donets II Ukraina itu.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya