Ketika Barisan Para Mantan Bantu Arema Pastikan Keluar Dari Zona Degradasi

- Advertisement -

Barisan para mantan di Borneo FC bantu Arema pastikan keluar dari zona degradasi Liga 1 2023-2024. Kepastian itu didapatkan setelah tim berjuluk Pesut Etam itu menang 1-0 di kandang Persita Tangerang.

Persita memang butuh meraih tiga poin untuk bisa kembali mengkudeta peringkat 15 klasemen sementara yang ditempati Arema usai mengalahkan Persikabo 1973 1-0 (1/3/2024). Sebab dengan koleksi 28 poin saat ini, hasil imbang pun belum cukup menggeser Arema yang punya 30 poin.

Setidaknya ada dua mantan pemain Arema di skuad Borneo FC yang diturunkan pelatih Peter Huistra. Ada Adam Alis di lini tengah, dan Diego Michiels yang mengawal lini belakang Borneo FC.

Pada babak kedua, tepatnya menit 71, mantan pemain Arema lainnya, Hendro Siswanto dimasukkan Borneo FC menggantikan Adam Alis. Satu mantan pemain Arema lagi, Rizky Dwi dimainkan di menit 83 menggantikan Leo Guntara.

Arema Pastikan Keluar Dari Zona Degradasi Berkat Mantan yang Kebobolan

Borneo FC sukses menjebol gawang Persita Tangerang di menit 51 berkat gol Felipe Cadenazzi memanfaatkan umpan tarik Kei Hirose. Kebetulan, kiper yang dibobolnya juga mantan pemain Arema, yakni Kurniawan Kartika Ajie.

Dalam starting XI Persita selain Kartika Ajie juga ada Irsyad Maulana. Winger asli Padang itu tercatat pernah dua periode membela Arema.

Dengan kekalahan di Stadion Indomilk Arena, Tangerang itu, Persita memantapkan posisi di zona merah. Mereka tertinggal dua angka dari Arema yang sah menghuni peringkat 15 sejak Pekan 27 ini.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya