Semusim Tanpa Klub, Greg Nwokolo Beberkan Rahasia Menjaga Kondisi Kebugaran Fisiknya

- Advertisement -

Greg Nwokolo beberkan rahasia menjaga kondisi kebugaran fisiknya. Sebelum kembali ke Arema untuk Liga 1 2023-2024, pemain naturalisasi berdarah Nigeria itu tercatat semusim tanpa klub.

Secara mengejutkan, Greg gabung Arema di detik-detik akhir sebelum transfer window ditutup. Di usianya yang sudah menginjak 37 tahun, tentu wajar jika ada yang meragukan kemampuan fisiknya, apalagi sempat vakum semusim.

Namun, Greg ingin menunjukkan bahwa kondisi fisiknya masih layak untuk bermain di kasta tertinggi. Musim lalu, kondisi kebugaran fisik berusaha dijaganya dengan mengikuti fun football.

“Selain itu, saya latihan serius. Saya pemain, saya tahu cara menjaga kebugaran. Sekarang gak mungkin saya bilang dalam kondisi 100 persen. Tapi, saya latihan sendiri, saya juga punya personal trainer, saya latihan enam kali seminggu, saya juga menjalani terapi untuk memperbaiki kekurangan,” kata Greg.

Greg Nwokolo Beberkan Kesiapannya Bersama Arema

Greg menegaskan kesiapan fisiknya untuk tampil bersama Arema di Liga 1 2023-2024. Menurutnya, sekarang tinggal bagaimana beradaptasi dengan tim secepatnya.

Sejatinya, Greg bukanlah sosok anyar di Arema, karena pernah bermain di Skuad Singo Edan di Indonesia Super League (ISL) 2013. Pelatih Arema, Joko Susilo juga sudah membesutnya kala itu saat masih menjadi asisten Rahmad Darmawan.

“Sekarang, saya tinggal menyesuaikan latihan dengan tim. Mungkin dua minggu cukup untuk saya kembali ke performa terbaik. Semoga gak ada halangan, seperti cedera. Kalau semua baik-baik saja, pasti saya akan kembali ke peak performance,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya