Ternyata Target Kepada Fernando Valente Bawa Arema ke Posisi 10 Besar

- Advertisement -

Target manajemen Arema kepada pelatih Fernando Valente di lanjutan Liga 1 2023-2024 terungkap. Ternyata pelatih asal Portugal itu diminta untuk baea Arema ke posisi 10 besar.

General Manager Arema, Yusrinal Fitriandi mengatakan, target itu yang disampaikannya kepada Fernando saat pertama bergabung di Pekan 10 lalu. Pelatih berusia 64 tahun itu pun menyanggupinya.

Namun, seiring berjalannya waktu, Arema masih saja terdampar di zona degradasi. Hingga Pekan 19, Skuad Singo Edan masih menduduki peringkat 16 dengan koleksi 18 poin.

“Target kita kepada pelatih kepala bisa masuk 10 besar. Tapi, kita realistis. Kita targetkan bisa lolos dari zona degradasi dulu,” kata Inal, sapaan akrab Yusrinal.

Target Bawa Arema ke Posisi 10 Besar Tak Berubah

Inal menegaskan, meski Arema sampai saat ini berada di zona merah, target untuk finish di posisi 10 besar klasemen akhir nanti tidak berubah. Harapannya Fernando Valente bisa mewujudkan target tersebut.

Masih ada 15 pertandingan yang harus dijalani para penggawa Arema di sisa musim ini. Artinya masih ada 45 poin tambahan yang bisa diraih.

“Waktu kita meeting terakhir dengan pelatih, gak ada pembicaraan tentang perubahan target kita. Kami tetap targetkan tim ini bisa mencapai posisi 10 besar,” imbuhnya.

Masih Sangat Optimistis

Inal mengaku masih sangat optimistis Arema bisa masuk posisi 10 besar di akhir musim nanti. Kepercayaan diberikan kepada Fernando Valente sebagai pelatih.

“Kalau ditanya optimistis atau gimana ya saya masih optimistis, karena tim ini sudah mulai solid. Secara komposisi tim kita masih sangat optimistis bisa meraih target tersebut,” tutupnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya