Viral, Kapten Johan Farizi Bakar Semangat Para Penggawa Arema

- Advertisement -

Kapten Johan Farizi bakar semangat para penggawa Arema dalam sebuah sesi latihan timnya. Motivasi itu tampak dalam video yang diunggah akun Instagram @aremafcofficial yang kemudian menjadi viral.

Dalam video tersebut tampak para pemain Arema duduk melingkar di tengah Lapangan ARG, Kabupaten Malang, tempat biasa mereka melakoni sesi latihan. Farizi sebagai kapten tim dan pemain senior membagikan kata-kata memotivasi pemain lain.

“Fokus. Mulai Sekarang kita bersama-sama. Siapapun yang dipercaya bermain, harus saling memberikan semangat dan motivasi. Saling percaya,” kata Farizi dalam video tersebut.

“Saling percaya, mau memberikan umpan ke siapa harus yakin, karena teman itu mampu, dan yakin bisa mencetak gol. Penting saat ini, tiga poin sangat berharga. Kami harus menyadari jika tim lain juga makin bagus.”

Video Kapten Johan Farizi Bakar Semangat Para Penggawa Arema Adalah Video Lama

Banyak yang slaah menduga video yang diunggah Selasa (2/1/2024) itu merupakan sesi latihan perdana Arema di tahun 2024. Namun, dari penampakan pemain di dalam video tersebut bisa dipastikan itu merupakan video lama yang diambil sebelum libur Natal dan Tahun Baru.

Pasalnya, selain sesi latihan perdana Arema bakal digelar Senin (8/1/2024) pekan depan, dalam video tampak wajah Arkhan Fikri. Pemilik jersey bernomor punggung 8 itu tertangkap kamera duduk di sebelah Achmad Figo.

Faktanya, gelandang asal Serdang Bedagai itu saat ini masih berada dalam pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia di Turki. Sudah sepekan lebih mereka menjalani pemusatan latihan untuk persiapan Piala Asia 2023.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya