Hadapi Bintang Timur Surabaya, Unggul FC Malang Matangkan Taktikal

- Advertisement -

Unggul FC Malang matangkan taktikal lewat laga uji coba menghadapi Bintang Timur Surabaya, Jumat (10/11/2023) sore. Laga yang digelar di Bhaskara Futsal Arena Surabaya ini berakhir sama kuat dengan skor 2-2.

Pelatih Unggul FC, Joao Almeida menjadikan laga lawan BTS ini sebagai laga uji coba terakhir di masa pramusim. Sebab, pekan depan Unggul FC sudah tampil di Liga Futsal Profesional Indonesia 2023-2024.

Bagi pelatih asal Portugal itu, skor berapa saja tak dipermasalahkannya. Sebab, ada hal-hal yang lebih penting yang menjadi fokus Joao jelang bergulirnya kompetisi musim ini.

“Kami bekerja keras dalam mematangkan taktikal, khususnya dalam menyerang, agar kita mamahami dengan lebih baik. Itulah kenapa kita butuh pertandingan yang kuat sebelum kita memulai liga pekan depan,” ujar Joao.

“Kita fokus untuk melihat apa yang perlu kita perbaiki, mencari kesalahan. Itu fokus kita saat ini. Kita lihat perkembangan tim, kita lihat bagaimaa pemain melaksanakan apa yang kita instruksikan.”

Senang Dengan Perkembangan Tim Unggul FC Malang

Joao Almeida mengaku senang dengan perkembangan tim Unggul FC Malang sejak dilatihnya. Menurutnya, usai laga uji coba melawan Bintang Timur Surabaya ini, pemainnya sudah lebih siap untuk tampil di Liga Futsal Profesional Indonesia 2023-2024.

“Tim ini berlatih sangat bagus, saya sangat senang dengan semua latihan yang kami lakukan, dengan sikap pemain, dan usaha mereka dalam sesi latihan yang sangat menakjubkan,” imbuh mantan pelatih Timnas Futsal Bahrain itu.

“Jadi progresnya sangat mengagumkan, mereka fokus, bekerja keras. Kita bisa melihat mereka terus berkomunikasi, mengerti bagaimana cara kita bertahan dan menyerang. Yang terpenting, kita terus mematangkan tim ini, sambil terus mencari tahu apa yang perlu kita benahi.”

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya