Filipina vs Indonesia, Kiper Asing Arema Dukung Arkhan Fikri, Tapi…

- Advertisement -

Laga Filipina vs Indonesia akan tersaji di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua Grup F, Selasa (21/11/2023) malam. Kiper Arema, Julian Schwarzer dukung rekan setimnya yang ada di Skuad Garuda, Arkhan Fikri.

Menurut Julian yang berasal dari Filipina, laga ini akan menjadi laga seru. Sebab, Filipina bakal mencoba untuk membalas dendam kekalahan 1-2 di pertemuan terakhir kedua tim.

Kali ini Filipina akan bertemu dengan Indonesia di Stadion Rizal Memorial, Filipina. Menurutnya, laga ini menjadi ujian berat bagi kedua timnas karena sama-sama membutuhkan poin tambahan.

“Mungkin Filipina akan berupaya mengalahkan Indonesia. Saya sangat bersemangat karena ada Arkhan di Timnas Indonesia. Saya harap dia akan bermain pada paertandingan ini. Kemi semua di Arema mendukungnya. Namun, sebagai seorang warga Filipina, saya jelas berharap Filipina memenangi pertanadingan ini,” kata Julian.

Yang Harus Diwaspadai Skuad Garuda di Laga Filipina vs Indonesia

Julian menyebut ada dua nama pemain Filipina yang harus diwaspadai Indonesia di laga ini. Mulai dari kiper Neil Etheridge dan penyerang sayap Jose Elmer ‘OJ’ Porteria.

“Etheridge adalah kiper yang luar biasa. Dia adalah mentor yang bagus bagi saya ketika di Timnas Filipina. Dia adalah kiper yang sangat susah dibobol. Selain itu, seluruh tim bermain sebagai sebuah unit di bawah asuhan pelatih sekarang,” imbuhnya.

“Filipina pasti akan bermain fight sampai laga usai. Mereka akan bermain ngeyel. Skornya bisa saja 1-0 buat Filipina, dan OJ Porteria yang akan mencetak gol. Kamu tahu? Dia adalah pemain Kelantan FA.”

Ranking FIFA Filipina Lebih Baik

Dari segi ranking FIFA, Filipina lebih baik daripada Indonesia. Julian menegaskan, laga ini akan menjadi pembuktiannya siapa yang lebih baik.

“Ini hal yang sangat bagus. Laga ini adalah pembuktiannya. Mungkin, kalau Filipina kalah, maka ranking kita bisa saja akan berada di bawah Indonesia,” pungkas pemain berusia 23 tahun ini.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya